Share

Mobil F1 Fernando Alonso Pakai Mesin V6 1.6 Liter Honda

Septian Pamungkas, Okezone · Minggu 01 Februari 2015 07:03 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 31 15 1099737 mobil-f1-fernando-alonso-pakai-mesin-v6-1-6-liter-honda-2ADxvvKxdX.jpg F: Mobil balap Fernando Alonso gunakan mesin Honda (HPM)

TOKYO - McLaren dan Honda kembali bekerja sama sebagai satu tim untuk mengarungi musim balap F1 (Formula One) 2015. Kerja sama ini sebelumnya telah terjalin pada 1988 hingga 1992.

Di musim balap kali ini McLaren Honda meluncurkan mobil balap MP4-30. Mobil balap berkelir hitam dan perak dengan aksen merah ini diperkuat mesin Honda V6 berkapasitas 1.6 liter (1.600 cc) dengan kode RA615H.

Mesin ini dilengkapi turbocharger, serta teknologi kinetic dan thermal energy recovery systems (ERS-K) sesuai dengan regulasi balap dari FIA. Mobil balap ini akan dikendalikan oleh pembalap kawakan Fernando Alonso dan Jenson Button.

Mobil McLaren Honda MP4-30 akan menjalani tes perdana pada sesi tes pra musim resmi yang akan digelar pada 1 hingga 4 Februari 2015 di Sirkuit Jerez De La Frontera, Jerez, Spanyol.

Sebagai informasi, MP4-30 merupakan hasil kerjasama pertama antara McLaren dan Honda sejak terakhir kali merancang mobil balap MP4/7A pada 1992. McLaren Honda berhasil meraih empat gelar juara dunia konstruktor (1988-1991), dan total 45 kemenangan pada periode tahun 1988-1992.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini