Share

Bantuan Sosial dari Hary Tanoe Disambut Bahagia

Salsabila Qurrataa'yun , Okezone · Sabtu 06 Februari 2016 18:37 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 06 338 1306427 bantuan-sosial-dari-hary-tanoe-disambut-bahagia-VMZp0kuuM8.jpg Partai Perindo salurkan bantuan berupa TV yang disertai siaran berlangganan kepada Pesantren Anniyah di Kawarang. (dok.Okezone)
A A A

KARAWANG - Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo memenuhi janjinya untuk memberikan bantuan sosial bagi kesejahteraan masyarakat, khususnya kepada para santri di Karawang, Jawa Barat.

Penyaluran bantuan diwakilkan kepada Ketua Resue Perindo, Adin Denny. Ia menyerahkan bantuan berupa TV kepada Pesantren Annihayah, Karawang.

"Jadi, waktu itu Pak Hary Tanoe pernah menjanjikan untuk memberikan santri sesuatu yang bermanfaat, seperti televisi dan perangkat channel-nya. Karena di sana (Indovision) terdapat channel yang bermanfaat bagi para santri untuk menambah wawasan dan pengetahuan. Di channel prabayar tersebut juga terdapat channel Muslim, jadi santri bisa belajar juga dari situ," ujar Adin, Sabtu (6/2/2016).

Sementara Pimpinan Pondok Pesantren Annihayah, KH Tata menyambut senang dan berharap nantinya bantuan tersebut dapat bermanfaat.

"Jadi, bantuan ini inisiatif dari Pak Hary Tanoe, tadinya saya engga tahu. Akhirnya dibuktikan janjinya dan saya senang sekali. Kita ucapkan banyak terimakasih kepada Pak Hary Tanoe," tuturnya.

"Saya berharap bantuan dari Pak Hary Tanoe nantinya bisa bermanfaat bagi umat dan niatkan yang baik untuk kejayaan dan kelancaran masyarakat," tambah KH Tata.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(abp)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini