Share

Werder Bremen Berhasil Kecundangi Bayer Leverkusen

Aditya Wahyutomo , Okezone · Rabu 10 Februari 2016 05:09 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 10 48 1308355 werder-bremen-berhasil-kecundangi-bayer-leverkusen-WXwsCZC5SG.jpg Werder Bremen (Foto: Reuters)
A A A

LEVERKUSEN – Werder Bremen berhasil mengubur kesempatan Bayer Leverkusen pada kompetisi DFB Pokal musim 2015-2016. Hal tersebut terjadi karena Santiago Garcia dan kawan-kawan berhasil menang 3-1.

Pada awal pertandingan, Leverkusen terlihat meyakinkan dan menguasai pertandingan. Mereka bahkan berhasil unggul pada menit 22 setelah Javier Hernandez berhasil mencetak gol untuk Leverkusen dari titik putih.

Namun sayang keunggulan mereka tidak berlangsung lama karena sembilan menit kemudian Garcia berhasil menyamakan kedudukan. Usai gol tersebut pertandingan kembali berlangsung alot dan keras.

Hasilnya Bremen mendapat kesempatan untuk unggul melalui titik putih setelah Wendell di kartu merah pada menit 41. Claudio Pizzaro yang menjadi algojo berhasil memanfaatkan peluang dan membuat Bremen unggul.

Tidak berhenti di situ, petaka buruk hadir untuk Leverkusen pada sembilan menit sebelum waktu normal habis. Florian Grillitsch berhasil menambah keunggulan untuk Bremen. Sampai pertandingan berakhir, skor 3-1 masih menajdi milik Bremen. Hasil tersebut membuat Bremen lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(yoh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini