Share

Sakit Tak Kunjung Sembuh, Resin Bunuh Diri di Perlintasan Kereta

Hambali , Okezone · Kamis 11 Februari 2016 04:32 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 11 338 1309266 sakit-tak-kunjung-sembuh-resin-bunuh-diri-di-perlintasan-kereta-eOjMqqFmK6.jpg Resin Bunuh Diri (Foto: Hambali)
A A A

TANGERANG SELATAN - Gara-gara penyakit yang diderita tak kunjung sembuh, Resin (50), seorang pria paruh baya nekat melakukan aksi bunuh diri di perlintasan rel Kereta Api Kampung Parigi, Desa Cibogo, Cisauk, Tangerang Selatan, Rabu (10/2/2016) malam.

Menurut Kepala Bagian Humas Polres Tangsel, AKP Manshuri, saksi atas nama Ismat (30) warga Kampung Parigi, Cisauk, menyatakan, bahwa korban yang juga merupakan warga Kampung Cipete RT 05 RW 02 Cibogo, Cisauk, itu sudah sejak lama memiliki penyakit yang tak kunjung sembuh.

Dirinya pun menduga korban nekat mengakhiri hidupnya dengan cara berjalan di perlintasan rel tersebut. "Keterangan yang didapat dari saksi menyebutkan, jika korban nekat bunuh diri di lintasan KA (Kereta Api) disebabkan penyakit yang dideritanya tidak kunjung sembuh," kata Manshuri.

Dugaan itu diperkuat keterangan saksi lainnya, Satrio (26) yang melihat upaya bunuh diri yang dilakukan korban dengan berjalan di perlintasan tersebut, meski sudah di peringatkan.

Hingga kini pihak kepolisian dari Polsek Cisauk masih melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut. Sementara jenazah korban dikirim ke Rumah Sakit Umum Tangerang untuk dilakukan visum.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Ari)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini