Share
Advertisement

Tahukah Anda Pendapatan Pegawai Apple Hampir Dobel dari Google?

Kustin Ayuwuragil Desmuflihah , Jurnalis-Sabtu 13 Februari 2016 07:07 WIB
Tahukah Anda Pendapatan Pegawai Apple Hampir Dobel dari Google? (Foto: Phone Arena)
Tahukah Anda Pendapatan Pegawai Apple Hampir Dobel dari Google? (Foto: Phone Arena)
A
A
A

CALIFORNIA - Anda mungkin melihat Google sebagai perusahaan teknologi yang sangat besar, bahkan tampak lebih besar dari Apple sebagai produsen smartphone. Namun tahukah Anda tentang pendapatan mereka?

Phone Arena, Sabtu (13/2/2016), membeberkan pendapatan rata-rata pegawai di perusahaan-perusahaan teknologi besar dunia, termasuk Yahoo, Twitter, Google, Microsoft dan Facebook pada 2015.

Yahoo menjadi perusahaan yang pegawainya mendapatkan gaji paling kecil yakni USD419 ribu. Twitter dan Microsoft menyusul dengan masing-masing menggaji karyawannya rata-rata USD462 ribu dan USD789 ribu.

Pegawai Google, Facebook dan Apple mendapat gaji paling tinggi. Pegawai Google mengantongi USD1,1 juta, sementara Facebook USD1,4 juta dalam setahun. Pegawai Apple mendapat hampir dua kali lipatnya yaitu USD2 jutaan.

Namun ternyata pendapatan karyawan ini tak berarti perusahaan tersebut memiliki pemasukan dengan tingkatan yang sama. Faktanya, Twitter merugi USD129,3 ribu sementara Yahoo masih mendapat USD54 ribu.

Microsoft mendapatkan USD102 ribu, sementara Google mengumpulkan USD250 ribu. Facebook dan Apple masih bertengger sebagai perusahaan dengan penghasilan tertinggi yakni USD290 ribu dan USD464 ribu di 2015.

(kem)

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement