Share

Land Rover Sumbang 80 Persen Penjualan GAD

Pius Mali, Okezone · Jum'at 29 April 2016 20:54 WIB
https: img.okezone.com content 2016 04 29 15 1376527 land-rover-sumbang-80-persen-penjualan-gad-x2xo2v9KeF.jpg Ilustrasi logo Land Rover (Foto: Seriouswheels)

BOGOR - Tak hanya merek Bentley, PT Grandauto Dinamika (GAD) juga menjadi agen pemegang merek (APM) mobil Jaguar dan Land Rover di Indonesia. Dari ketiganya, mobil merek Land Rover yang memiliki kontribusi cukup besar pada penjualan total GAD.

"GAD sih fokus jualan semua. Tapi memang dari volume, Land Rover paling besar. Dari total penjualan, merek mobil Land Rover menyubang 80 persen. Untuk jumlah unitnya saya enggak ingat," ujar Director of Wholesales and Training PT Grandauto Dinamika Bambang Tjahyono, Jumat (29/4/2016)

Bambang menambahkan, mobil-mobil merek Inggris yang dijualnya akan bisa diterima dengan baik. Ini dibuktikan dengan catatan angka penjualan yang mencapai ratusan unit dalam setahun.

"Total penjualan GAD per tahun sekira 300 unit. Untuk pertumbuhan penjualannya tahunannya, kami targetkan minimum bisa mencapai 5 persen. Dan so far masih bisa dicapai," pungkas dia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini