Share

Keluarga Pelaku Pembunuh Dosen UMSU Siap Tempuh Jalur Hukum

Zia Ulhaq , Koran SI · Selasa 03 Mei 2016 09:55 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 03 340 1378889 keluarga-pelaku-pembunuh-dosen-umsu-siap-tempuh-jalur-hukum-w5FKblv8rG.jpg Mahasiswa berkerumum di Kampus UMSU usai ditemukan mayat dosen (Wahyudi/Okezone)
A A A

PADANGSIDIMPUAN - Keluarga Roymardo, mahasiswa yang diduga pelaku pembunuhan dosen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Nuraini Lubis (38), akan menempuh jalur hukum, untuk membuktikan kebenaran sangkaan itu.

"Untuk membuktikan adek saya tidak bersalah, kami akan tempuh jalur hukum," ujar Fajar Siregar, saudara kandung Roymardo saat ditemui di kediamannya, Selasa (3/5/2016).

Dia mengatakan, cara seperti itu dianggap paling tepat untuk membuktikan kebenaran, karena hingga kini pihaknya merasa tidak percaya bahwa Roymando tega membunuh dosen di kampus itu.

(Baca juga: Seorang Dosen Dibunuh, UMSU Diliburkan)

Menurutnya, sejak kecil Roymardo tidak pernah mempunyai masalah di lingkungan tempat tinggalnya dan tak memiliki musuh, karena ia sosok tak pernah mau membuat masalah hingga menghabisi nyawa orang lain.

"Sebagai saudara kandungnya, saya tahu betul kepribadian dia, makanya kami akan tempuh jalur hukum,"ujarnya.

Fajar menyebutkan, Roymando merupakan anak yang mandiri dan tidak pernah menyusahkan orang lain, apalagi setelah orang tua perempuan mereka meninggal dunia.

Sementara itu, Kepling Lingkungan 2, Kelurahan Kayu Ombun, Kecamatan Padangsidimpuan Utara mengaku terkejut melihat berita pembunuhan itu.

Menurutnya, dalam pergaulannya sehari-hari, Roymando tidak pernah bermasalah dengan warga yang ada di lingkungan itu."Saya terkejut melihat berita itu, karena selama ini dia tidak pernah berbuat yang aneh aneh di lingkungan ini,"tegasnya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(sal)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini