Share

Kvyat Dipindahkan ke Toro Rosso sangat Tak Masuk Akal

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis · Sabtu 07 Mei 2016 07:15 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 07 37 1382163 kvyat-dipindahkan-ke-toro-rosso-sangat-tak-masuk-akal-srBbPUjUwS.jpg Daniil Kvyat kala mengaspal di GP Sochi. (Foto: F1Fanatic)
A A A

SOCHI – Nasib sial harus dialami oleh pembalap Red Bull, Daniil Kvyat setelah mengaspal di rumahnya sendiri, GP Rusia. Ia harus mengalami beberapa insiden buruk yang berimbas merugikan tim lain dan juga timnya sendiri.

Pada awal balapan di Sirkuit Sochi, jet darat milik Kvyat terlihat menabrak mobil yang dikendarai pembalap Ferrari, Sebastian Vettel sebanyak dua kali. Buntutnya, Red Bull memutuskan nasib driver berusia 22tahun tersebut untuk pindah ke tim satelit yakni Toro Rosso.

Atas keputusan tersebut, Igor Ermilih, selaku penasehat Presiden Federasi Mobil Rusia mengatakan keputusan yang dibuat Red Bull sangat bodoh. Sebab, hal tersebut sangat tidak masuk akal dengan memindahkan Kvyat ke tim Toro Rosso.

“ Itu keputusan bodoh yang pernah saya lihat dala ajang balap Formula One. Sangat mengejutkan dan tak bisa dimengerti, bahkan tidak masuk akal,” ucap Igor mengutip Rusia Sport Express, Sabtu (7/5/2016).

Pada musim ini, catatan Kvyat untuk Red Bull tidaklah buruk. Sebab, pada GP China ia berhasil naik ke podium di urutan ketiga.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini