Share

Perkuat Wisman, Kemenpar "Jual" Lombok ke Korea

Rima Wahyuningrum, Jurnalis · Rabu 25 Mei 2016 12:07 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 25 406 1397254 perkuat-wisman-kemenpar-jual-lombok-ke-korea-jR3P5VeDWG.jpg Kemenpar jual Lombok ke Korea (Foto: Okezone)

KEMENTERIAN Pariwisata Indonesia menggelar business gathering bersama 16 agen travel Korea. Acara ini menjual keindahan Lombok kepada Korea.

Selain itu bertujuan meningkatkan kerjasama antara agen travel mereka dengan para pelaku industri lokal seperti travel, hotel, restaurant dan lainnya, yang dikemas dalam bentuk paket wisata untuk dijual ke negara asalnya.

"Kalau seandainya paket wisata yang sudah dibuat dengan sales lokal dan di sounding ke peserta famtrip Korea, itulah yang akan dijual kesana, sebagai jembatan. Supaya nanti ketika mereka pulang nanti dia jual di negaranya," terang Kasubid Perjalanan Wisata Pengenalan Minat Khusus dan Konvensi Lilis Fauziah kepada Okezone di Lombok. .

16 agen travel Korea tak hanya tersebar di Seoul saja tapi beberapa kota lainnya. Di antaranya Love Tour, Mac Tour, Tour Naru, Verrydood Tour, Green Travel Service, Hanjin Travel, Interpark Tour, Gwangju Daehan Travel, Matahari Tour, Hana Tour Service Inc., Jasmin Tour, Seokwang Travel, K-Tour, Verrygood Tour-Gwangju, TK Tour, dan Good Mornjng Travel Co

Sementara dari industri lokal yang diikuti lebih dari sekitar 30 industri lokal, selerti hotel, resort, dan agen travel.

Disamping pengenalan wisata, acara ini diharapkan memperluas pengetahuan dan pemahaman para peserta terhadap perkembangan industri pariwisata. Nusa Tenggara Timur.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat, Lalu Fauzal dalam pembukaan di The Sentosa Villa & Resort, Senggigi mengatakan tahun ini pihaknya memiliki target menghadirkan 1,5 juta wisatawan untuk hadir.

"Berwisata ke Lombok bagi wisatawan mancanegara sudah bebas visa. Begitu pula bagi mereka yang melakukan aktifitas bisnis," tukasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(jjs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini