Share

Alasan MNC Land Ekspansi ke Palestina

Rizkie Fauzian , Okezone · Rabu 25 Mei 2016 14:06 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 25 470 1397288 alasan-mnc-land-ekspansi-ke-palastina-pYXFruz0cr.jpg Wakil Direktur Utama MNC Land Rudi Rustanto
A A A

JAKARTA - PT MNC Land Tbk (KPIG) menjalin kerjasama dengan Palestina untuk membangun hotel di Kota Ramallah. Kerjasama tersebut terjalin antara MNC Group dengan Palestinian Economic Council For Development and Reconstruction (PECDAR) Of The State Of Palestine.

Menurut Wakil Direktur Utama MNC Land Budi Rustanto, sebagai perusahaan baru di industri properti, pihaknya merasa beruntung karena merupakan bagian dari perusahaan company media. (Baca juga: Bangun Hotel di Palestina, MNC Group Buka Lapangan Pekerjaan)

“Memang kalau dilihat, bahwa MNC Grup ada empat pilar, kami sebagai properti baru muncul, dibandingkan properti yang sudah besar, kami beruntung juga masuk MNC Group, company media,” jelasnya di IDX Channel, Rabu (25/5/2016).

Oleh karena itu, Budi menilai hasil kunjungan Hary Tanoesoedibjo (HT) ke negara tersebut memiliki visi. “Kunjungan pak HT, kami yakin melihat visi, kami yakin beliau lihat itu ada opportunity,” ungkapnya.

Budi menambahkan, Palestina merupakan negara merdeka, begitu pula dengan Indonesia. Oleh karena itu, dibutuhkan rekonstruksi dan pariwisata bagi negara-negara berkembang seperti itu. (Baca juga: Kota Ramallah Palestina Jadi Lokasi Hotel MNC Land)

“Suatu negara yang sedang berkembang butuh bantuan dari pihak luar, Pak HT dengan visinya dan dibantu dengan expertise. Yang paling penting value dari bisnis tersebut tidak hanya profit, tapi bantu negara juga, itu pasti jadi potensi besar pariwisata,”tambah Rudi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rzk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini