Share

"Dongeng Leicester" Bisa Terjadi di Spanyol

Riski Bayuni Sagala, Okezone · Kamis 26 Mei 2016 19:30 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 26 46 1398569 dongeng-leicester-bisa-terjadi-di-spanyol-eManwjvusA.jpg Atletico Madrid (Foto: Reuters)
A A A

BARCELONA – Kisah mengagumkan Leicester City yang berhasil menjuarai Premier League 2015-2016 ternyata membuat mantan kapten Barcelona, Carles Puyol terpukau. Ia menilai keberhasilan Leicester tersebut adalah buah manis dari kerja keras yang telah diperlihatkan The Foxes –julukan Leicester- sejak awal musim.

Di Premier League 2015-2016, Leicester memang berhasil membuat kejutan. Pasukan Claudio Ranieri tersebut sukses menutup musim dengan catatan sejarah manis. Untuk kali pertama, Leicester berhasil membukukan gelar juara Premier League.

Puyol yakin akan ada klub Spanyol yang dapat mengulang kisah “dongeng” Leicester tersebut. Pria berambut keriting tersebut menilai pencapaian Atletico Madrid musim ini merupakan salah satu bukti bahwa kisah “dongeng” Leicester dapat terjadi di Negeri Matador.

“Itu luar biasa. Saya senang dengan pencapaian mereka, mereka telah melakukan tugas yang luar biasa. Mereka memulai musim dengan sangat baik. Di akhir, mereka berhasil menunjukkan eksistensinya,” ujar Puyol, seperti dikutip dari Goal, Kamis (26/5/2016).

“Di Spanyol, siapapun dapat melakukan “kisah Leicester”. Sepakbola adalah sesuatu yang dinamis dan penuh kepercayaan. Tentu saja, mustahil untuk menyaingi Barcelona dan Madrid, tetapi lihatlah apa yang dilakukan Atletico,” tandasnya.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini