Share

Perubahan Zidane Sewaktu Jadi Pemain dan Pelatih

Reza Saputra, Okezone · Jum'at 27 Mei 2016 07:08 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 27 46 1398904 perubahan-zidane-sewaktu-jadi-pemain-dan-pelatih-M0pvs36juu.jpg Perubahan Zidane sewaktu menjadi pemain dan pelatih. (foto:Reuters/Andrea Comas)
A A A

MADRID – Kapten Real Madrid, Sergio Ramos mengungkapkan perubahan yang diamali sang pelatih Zinedine Zidane jika dibandingkan saat ia menjadi pemain. Menurut Ramos, kini Zizou – sapaan akrab Zidane – sudah lebih banyak bicara ketimbang sewaktu jadi pemain.

Kini Zidane berbicara dengan para pemain baik secara individu, maupun dengan tim setiap hari. Ini jelas perbedaan besar sebab pelatih asal Prancis tersebut  terkenal sebagai sosok pemalu saat masih berstatus sebagai pemain.

“Mungkin dia (Zidane) lebih pemalu sebagai pemain, tetapi ia mengerti bahwa harus berubah sebagai pelatih,” kata Ramos, seperti disadur dari Soccerway, Jumat (27/5/2016).

“Dia sudah berubah menjadi lebih baik. Sekarang ia berbicara dengan pemain secara individu, bersama dengan tim, setiap hari,” lanjut bek 30 tahun tersebut.

Ternyata, kesuksesan Zidane menjalin komunikasi dengan para pemain juga berdampak pada prestasi di atas lapangan. Zizou berhasil membawa Madrid tembus ke partai Final Liga Champions dan akan bertemu Atletico Madrid.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rzs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini