Share

Ajang Indonesian Weekend Sukses Digelar di London!

Tuty Ocktaviany, Jurnalis · Senin 30 Mei 2016 05:54 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 30 406 1400934 ajang-indonesian-weekend-sukses-digelar-di-london-Zgk72NKdbV.jpg Ajang Indonesian Weekend sukses digelar di London (Foto: Tuty Ocktaviany/Okezone)

AJANG Indonesian Weekend akhirnya selesai sudah. Acara yang memperkenalkan kekayaan Nusantara itu, sukses memancing antusias turis yang datang di area Potters Field, London.

Dua hari sudah ajang Indonesian Weekend diselenggarakan. Acara yang mengambil lokasi di Potters Field Park, London, dipenuhi ribuan orang yang datang dari berbagai penjuru dunia.

Potters Field Park dikenal sebagai taman yang indah dengan ikon terkenal di London yakni Tower Bridge, di tepi Sungai Thames. Taman ini, berdasarkan data dari Potters Fields, dilalui sekira 70.000 orang pada akhir pekan.

Secara keseluruhan acara, berhasil menghipnotis para pengunjung. Mulai dari aksi poco-poco, pencak silat, tari, musik, cooking demo, peragaan busana, dan lain-lain. Menariknya, banyak turis yang datang ikut membaur melakukan kegiatan bersama.

“Saya senang sekali acara ini sukses diselenggarakan dan bisa meningkatkan brand awarness. Selama dua hari ini bisa menarik banyak pengunjung,” tutur Asisten Deputi Promosi Pariwisata Eropa, Timur Tengah, Amerika, dan Afrika Kementerian Pariwisata, Nia Niscaya usai penutupan Indonesian Weekend di panggung utama yang bertuliskan logo ‘Wonderful Indonesia’ kepada Okezone.

Sebagai ajang pertama kali digelar, sambung Nia, Indonesian Weekend sangat bagus kemasannya.

“Target utamanya, terpenting mereka tahu dulu tentang Indonesia. Lalu, menjadikan Indonesia sebagai tujuan utama berwisata. Apalagi sekarang ada kemudahan, di mana ada penerbangan langsung dengan Garuda Indonesia dan bebas visa,” jelasnya.

Selama acara penutupan, banyak pihak pun mengaku senang acara Indonesian Weekend berhasil digelar. “Saya senang banyak pihak yang membantu terselenggaranya Indonesian Weekend ini. Semoga tahun selanjutnya bisa digelar di kota-kota lain Inggris,” jelas Endang Nurdin, ketua Komunitas Bangga Indonesia di Inggris sekaligus salah satu penggagas acara kepada Okezone.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tty)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini