Share

Strategi Mendapat Kerja Wajib Anda Coba

Vessy Frizona, Okezone · Rabu 01 Juni 2016 02:29 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 31 196 1402751 strategi-mendapat-kerja-wajib-anda-coba-Xod3uDhMQU.jpg Ilustrasi pekerja (Foto: Shutterstock)
A A A

DUNIA kerja sangat kompetitif. Hanya orang-orang yang punya kecerdasan atau keahlian menonjol yang bisa diterima perusahaan.

Akan tetapi, ada strategi lain yang dapat membatu Anda diterima kerja, meski tidak terlalu menonjol dalam bidang tertentu. Untuk itu, cobalah strategi di bawah ini.

Tulis tentang pemikiran

Begitu banyak pelamar kerja menuliskan resume dengan isi yang sangat umum. Di sini Anda bisa menulis sebuah pemikiran untuk lebih menunjukkan karakter diri dan tujuan. Sehingga perusahaan memberi nilai tambah.

Aktif di organisasi

Aktif dalam berbagai organisasi sosial memberi nilai tambah untuk diri sendiri. Bagi perusahaan, Anda dinilai sebagai orang yang aktif mengisi waktu luang yang bermanfaat. Berbeda dengan orang yang tidak punya kegiatan sama sekali saat tidak bekerja.

Aktif saat wawancara

Cobalah untuk menjadi proaktif dalam sesi wawancara. Jika yang biasa bertanya hanyalah dari perusahaan, Anda juga perlu bertanya. Dengan begitu, tercipta percakapan dan diskusi terarah tentang perusahaan secara umum. Demikian dilansir Allwomenstalk, Selasa (1/6/2016).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(vin)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini