Share

IPO Watsons, Harga Sahamnya Rp170-Rp190/Lembar

Dedy Afrianto , Okezone · Selasa 31 Mei 2016 12:33 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 31 278 1402226 ipo-duta-intidaya-patok-harga-saham-rp170-rp190-lembar-BkdjBspico.jpg IPO Duta Intidaya (Foto: Dedy/Okezone)
A A A

JAKARTA - PT Duta Intidaya Tbk, pemilik Watsons berencana akan melakukan Penawaran Umum Saham Perdana atau Initial Public Offering (IPO). Rencananya Duta Intidaya akan menawarkan sahamnya pada kisaran Rp170-Rp190 per lembar saham.

Direktur PT Duta Intidaya Tbk Sukarnen Suwanto menjelaskan pihaknya siap melepas 478.041.000478.041.000 saham baru atau sekira 23 persen saham dari modal setelah penawaran umum.

"Kami menargetkan perolehan dana hasil IPO sekitar Rp90 miliar," tuturnya dalam acara Due Dilligent Meeting & Public Expose IPO Perusahaan, di Sheraton Grand City Hotel, Jakarta, Selasa (31/5/2016).

Dana hasil IPO tersebut sekira 35 persen untuk pembayaran utang fan 65 persen untuk ekspansi usaha melalui pembukaan toko baru.

[Baca juga: 7 Perusahaan yang IPO di Bursa Tahun Ini]

"Kita sudah maintenance utang kita jumlahnya Rp29 miliar. Itu 35 persen dari dana hasil IPO akan kita gunakan untuk melunasi utang," imbuhnya.

Duta Intidaya telah menunjuk PT Trimegah Securities Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi efek (Lead Underwriter). Masa penawaran awal atau bookbulding akan dilangsungkan pada 31 Mei hingga 1 Juni 2016. Pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) diharapkan terbit pada tanggal 15 Juni 2016.

Adapun masa penawaran umum dijadwalkan akan berlangsung dari tanggal 17-21 Juni 2016 dan pencatatan perdana (listing) saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) ditargetkan pada tanggal 28 Juni 2016. Perseroan juga akan mengalokasikan sebagian saham yang ditawarkan untuk program alokasi saham kepada karyawan dengan mengikuti aturan penawaran umum yang berlaku. (rai)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rhs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini