Share

Rupiah Rp13.159, Sentimen Tax Amnesty Akan Kalahkan Brexit

Raisa Adila , Okezone · Rabu 29 Juni 2016 08:45 WIB
https: img.okezone.com content 2016 06 29 278 1428034 rupiah-rp13-159-sentimen-tax-amnesty-akan-kalahkan-brexit-PcRRp6sB0v.jpg Ilustrasi : Okezone
A A A

JAKARTA - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) kembali menguat pada perdagangan pagi ini. Rupiah berhasil tembus ke level Rp13.159 per USD.

Analis MNC Securities Gilang Anindito mengatakan, pergerakan Rupiah hari ini akan cenderung menguat. Hal ini dikarenakan sentimen tax amnesty dan redanya permintaan akan dolar akibat Inggris keluar dari Uni Eropa (Brexit)

"Karena nett buy ini ada yang sudah pindah ke Eropa," kata dia kepada Okezone di Jakarta, Rabu (29/6/2016).

 [Baca juga: Tax Amnesty Bisa Buat Rupiah Perkasa]

Melansir Bloomberg Dollar Index, Rupiah pada perdagangan Spot Exchange Rate di pasar Asia, bergerak menguat 29 poin atau 0,22 persen ke Rp13.159 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp13.148-Rp13.219 per USD.

Sementara itu, Yahoofinance mencatat Rupiah bergerak di level Rp13.155 per USD. Adapun pergerakan harian Rupiah di angka Rp13.140 per USD hingga Rp13.200 per USD.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rai)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini