Share

Pelatih Timnas Islandia Perlakukan Pemainnya seperti Pasien Dokter Gigi

Riski Bayuni Sagala, Okezone · Jum'at 01 Juli 2016 05:47 WIB
https: img.okezone.com content 2016 07 01 3 1430077 pelatih-timnas-islandia-perlakukan-pemainnya-seperti-pasien-dokter-gigi-vqksA9Sziy.jpg Timnas Islandia (Foto: Reuters)
A A A

PARIS – Timnas Islandia berhasil memberi kejutan di Piala Eropa 2016. Tanpa disangka, pasukan Heimir Hallgrimson dan Lars Lagerback itu berhasil melaju ke babak perempatfinal Piala Eropa 2016.

Tiket ke babak perempatfinal sukses dikantongi Islandia usai mengalahkan Inggris 2-1 di babak 16 besar Piala Eropa 2016. Hasil manis tersebut sukses membuat bangga Hallgrimson. Hallgrimson mengaku dirinya memiliki cara khusus dalam melatih.

Ia mengaku selalu mengibaratkan para pemain Timnas Islandia sebagai pasien dokter gigi. Menurut pria berusia 49 tahun itu, seorang pelatih harus memiliki cara khusus untuk berkomunikasi.

“Di sepakbola Islandia, pelatih tidak dibayar sebagai pekerja penuh. Saya beruntung menempuh pendidikan sebagai seorang dokter gigi. Menurut saya, hal itu membantu saya dalam menjalin hubungan dengan pemain. Jika Anda seorang dokter gigi, Anda pasti harus melayani pasien meski terkadang mereka menyeramkan,” tutur Hallgrimson, seperti dilansir Sky Sport, Jumat (1/7/2016).

“Sama seperti saat berkomunikasi dengan pemain, Anda harus memiliki gaya yang berbeda,” pungkasnya. Di babak perempatfinal, Timnas Islandia akan berhadapan dengan tim tuan rumah, Prancis.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini