Share

KPAI: Selektif Pilih Pembantu Infal!

Marieska Harya Virdhani , Okezone · Jum'at 01 Juli 2016 14:54 WIB
https: img.okezone.com content 2016 07 01 338 1430556 kpai-selektif-pilih-pembantu-infal-olJ296EBak.jpg Ketua KPAI Asrorun Niam (foto: Okezone)
A A A

DEPOK - Jelang Lebaran, mayoritas pembantu rumah tangga (PRT) biasanya juga mudik. Karena itu, sejumlah orangtua membutuhkan jasa pembantu infal sebagai penggantinya.

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pun meminta seluruh orangtua selektif dalam memilih jasa pembantu infal.

Ketua KPAI Asrorun Ni'am mengatakan, banyak orangtua pasangan muda yang mengandalkan jasa pembantu infal. Namun, ia meminta orangtua memilih jasa pembantu infal yang memang terampil.

"Waspada pembantu infal. Pasangan muda-mudi pasti andalkan pengasuhan anak ke pembantu. Rata-rata pembantu mudik dan banyak jasa pembantu infal," katanya di Depok, Jumat (1/7/2016).

Asrorun meminta orangtua berhati-hati dan mengantisipasi kasus penelantaran anak oleh pembantu infal. Ia menegaskan orangtua harus memilih jasa yang dapat amanah dan bertanggung jawab.

"Hati-hati. Tanggung jawab pengasuhan harus tetap ada di orangtua. Banya kasus penelantaran dan kekerasan justru dilakukan orang terdekat karena orangtua tidak berikan kontrol memadai," tegasnya.

Oleh karena itu, dia mengimbau agar orangtua mengetahui latar belakang jasa pembantu infal. Jika memang harus melakukan pengasuha anak, tetap harus diawasi.

"Ketahui latar belakangnya. Tahu riwayatnya. Jika terkait langsung dengan pengawasan anak jangan dilepas begitu saja harus ada pengawasan," tuturnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fid)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini