Share

Kontroversi Sri Mulyani, Calon Menteri Baru

Kurniasih Miftakhul Jannah , Okezone · Rabu 27 Juli 2016 10:34 WIB
https: img.okezone.com content 2016 07 27 320 1447793 kontroversi-sri-mulyani-calon-menteri-keuangan-baru-DcLp3aKgMV.jpg Sri Mulyani Indrayani. (Foto: Okezone/Heru)
A A A

JAKARTA - Nama Sri Mulyani dikabarkan bakal merapat kembali ke pemerintahan RI. Sri Mulyani diisukan mengisi kursi Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro.

Sri Mulyani cukup terkenal di kalangan internasional. Tercermin dari beberapa jabatan yang dia pegang di lembaga internasional. Tidak hanya itu nama Sri Mulyani juga masuk dalam jajaran wanita paling berpengaruh di dunia versi Forbes.

Namun, kasus Century membuat Sri Mulyani terpental dari jajaran kabinet. Bahkan hingga kini namanya masih terseret-seret dalam kasus Century. Selain Century, nama Sri Mulyani juga terlibat dalam kasus SKK Migas dan PT Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI).

Juni tahun lalu Sri Mulyani diperiksa sebagai saksi untuk penyidikan kasus dugaan korupsi dan pencucian uang dalam penjualan kondensat bagian negara yang melibatkan SKK Migas dan PT Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI).

(Baca Juga: Setneg Pastikan Darmin Nasution Tak Kena Reshuffle Kabinet)

Sebagai informasi saja, Sri Mulyani bukan wajah baru dalam pemerintahan di Indonesia. Wanita kelahiran Bandar Lampung, 26 Agustus 1962 ini pernah menjabat sebagai Menteri Keuangan (Menkeu) dan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Indonesia ketika kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Sri Mulyani juga didaulat sebagai wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana World Bank (Bank Dunia). Nama Sri Mulyani juga beberapa kali masuk dalam jajaran wanita paling berpengaruh di dunia versi Majalah Forbes.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini