Share

Diabetes dan Hipertensi Lansia Bisa Turun karena Media Sosial

Erika Kurnia, Jurnalis · Jum'at 26 Agustus 2016 20:29 WIB
$detail['images_title']
Ilustrasi (Foto: Zeenews)

TEKNOLOGI sosial media ternyata bisa sangat bermanfaat untuk nenek kakek kita. Terutama mereka yang menderita diabetes dan hipertensi, berkomunikasi menggunakan Facebook dan media chatting online lainnya bisa menurunkan kondisi kronis tersebut.

Selain membuat mereka tidak kesepian, penggunaan teknologi sosial media seperti email, Twitter, Skype berpotensi menumbuhkan hubungan sosial yang lebih baik di antara mereka dan kerabat, kata peneliti.

"Penggunaan teknologi sosial media berhubungan dengan kesehatan fisik dan psikologis, karena memediasi rasa kesepian," kata William Chopik, Asisten Profesor di Michigan State University, di Amerika Serikat, dikutip dari Zeenews, Jumat (26/8/2016).

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal “Cyberpsychology, Behavior, and Social Networking” ini juga menemukan bahwa peserta aktif pada platform media sosial umumnya lebih puas dengan hidup dan memiliki gejala depresi lebih sedikit serta kondisi kronis seperti tekanan darah tinggi dan diabetes yang menurun.

Lebih dari 95 persen dari peserta lansia dalam penelitian ini mengatakan mereka "agak" atau "sangat" puas dengan teknologi. Sementara itu, 72 persen lansia yang disurvei mengatakan mereka tidak menolak untuk mempelajari teknologi baru.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)