Share

Bouchard Tumbang di Tangan Petenis Peringkat 72 Dunia

Daniel Setiawan, Jurnalis · Kamis 01 September 2016 04:06 WIB
https: img.okezone.com content 2016 09 01 43 1478214 bouchard-tumbang-di-tangan-petenis-peringkat-72-dunia-czmDsOWg7j.jpg Eugenie Bouchard (Foto: Getty Images/Al Bello)
A A A

NEW YORK – Petenis cantik asal Kanada, Eugenie Bouchard, harus angkat kaki lebih cepat dari ajang Grand Slam US Open 2016. Petenis berusia 22 tahun tersebut tumbang di tangan Katerina Siniakova dengan skor 6-3, 3-6, 6-2.

Diakui oleh Bouchard pada laga tersebut dirinya tidak mendapatkan feel ketika berada di lapangan untuk bertanding. Meski demikian, ia mengaku berada dalam kondisi yang cukup baik sejak awal tahun.

“Saya tidak mendapatkan feel ketika berada di lapangan. Namun secara fisik sejak awal tahun saya memang sudah merasa lebih baik,” ujarnya seperti dikutip dari News.com.au, Kamis (1/9/2016).

Hasil buruk di ajang tahun ini mengulang hasil buruk tahun lalu. Pada pertandingan melawan petenis peringkat 72 dunia tersebut Bouchard sebenarnya cukup tampil baik. Dirinya bahkan sempat merebut game kedua dengan kemenangan 6-3.

Prestasi Bouchard di ajang US Open memang menurun di dua tahun terakhir. Tahun lalu dirinya mampu melangkah hingga babak ketiga, namun dirinya mundur karena mengalami cedera kepala akibat pingsan di kamar ganti.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dns)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini