Share

Inspirasi Rumah Bergaya Santorini dari Yunani

Fhirlian Rizqi Utama , Okezone · Minggu 25 September 2016 08:43 WIB
https: img.okezone.com content 2016 09 23 470 1496587 inspirasi-rumah-bergaya-santorini-dari-yunani-nMhnWLDgGc.jpg Foto: interior-idea
A A A

JAKARTA - Di Yunani terdapat sebuah gaya arsitektur yang telah lama terkenal yaitu Santorini atau yang biasa disebut dengan Santorini Style.

 

Seperti dikutip dari laman Greece-is, Minggu (25/9/2016),  Santorini dimaknai sebagai sebuah struktur hidup yang jika diterjemahkan dalam arsitektur berupa bangunan sederhana yang bisa beradaptasi dengan semua kondisi alam.

 

Gaya arsitektur ini pertama kali berkembang di kawasan Mediterania atau tepatnya dekat Laut Mediterania, terutama wilayah Kepulauan Santorini, Yunani. Itulah yang menjadikan gaya arsitektur ini dinamai Santorini Style.

 

Rumah-rumah bergaya Santorini yang terletak pinggir laut tersebut memiliki ornamen yang tidak berlebihan, sederhana, dan simpel. Sebagian besar warnanya di dominasi oleh warna putih dengan aksen furnitur warna biru.

 

Seperti juga dilansir dari Interior Idea, bentuk struktur dari rumah bergaya Santorini umumnya tidak memiliki siku. Dinding rata-rata terbuat dari campuran semen halus dan pasir halus. Gaya rumah ini sangat cocok untuk di daerah panas di mana sinar matahari dapat terserap oleh dinding.

 

Selain di dominasi dengan aksen berwarna biru di bagian interior rumah, rumah-rumah Santorini juga banyak dilengkapi dengan tanaman di dalam rumah. Inilah salah satu karakteristik dari gaya Mediterania.

 

Tanaman-tanaman yang bisa diisi seperti lavender, thyme, rosemary, oleander, dan geranium yang bisa ditempatkan di jendela, dekat tempat tidur, dan di bagian furnitur lain.

 

Beberapa furnitur juga tidak jarang yang terbuat dari semen, seperti meja dan bak kamar mandi. Satu hal yang tidak ketinggalan adalah gaya rumah ini memiliki teras yang cenderung terbuka dan jendela dengan berukuran besar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rzk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini