Share

FOTO: Sophia Latjuba Hadang Bikers yang Melawan Arah

Dewanto Kironoputro, Okezone · Minggu 25 September 2016 13:45 WIB
https: img.okezone.com content 2016 09 25 33 1498156 foto-sophia-latjuba-hadang-bikers-yang-melawan-arah-a9DzsSQCVG.jpg Sophia Latjuba (Foto: RayOkezone)
A A A

JAKARTA - Sophia Latjuba mengunggah sebuah video pendek di akun Instagram miliknya. Video itu adalah bentuk kekesalannya melihat pengendara motor yang melawan arah saat macet di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan.

Video pendek tersebut disertai dengan komentar Sophia memarahi pengendara. Komentar itu sebagai bentuk heran Sophia karena banyak pengendara motor yang mengabaikan keselamatan.

Lalu lintas di Jalan Pejaten Barat tadi dari Warung Buncit menuju Ampera. Saya masih nggak habis pikir dengan mayoritas pengendara motor di Jakarta. Dan ini hanya sebuah contoh kecil dari kegilaan yang terjadi setiap hari. Apa nggak malu nyetir seperti ini? Apa nggak malu  berkendara secara egois dan merugikan orang lain? Apa nggak malu cuma bisa disiplin kalau ada polisi? Mungkin memang urat malunya sudah putus... tapi masa iya sih budaya kita menghalalkan secara cara buat kepuasan kita sendiri? Bukannya kita bangsa gotong-royong, saling membantu dan mendahulukan orang lain? Come on people, kita bisa lebih baik dari ini! Kota ini sudah memberimu nafkah, marilah kita jaga dan bangun sama2.  Dan buat Anda2 yg berkomentar "makanya coba naik motor" saya punya berita untuk Anda: hampir tiap hari saya naik motor, tapi saya menolak untuk berkendara seperti itu, semacet apapun jalanannya. #jakarta #motor #mobil #lalulintasjakarta #lalulintas #anarki #perbaikimental

A video posted by 🌞🕉Sophia Latjuba🌞🕉 (@sophia_latjuba88) on


"Lalu lintas di Jalan Pejaten Barat tadi dari Warung Buncit menuju Ampera. Saya masih enggak habis pikir dengan mayoritas pengendara motor di Jakarta. Dan ini hanya sebuah contoh kecil dari kegilaan yang terjadi setiap hari. Apa enggak malu nyetir seperti ini? Apa nggak malu berkendara secara egois dan merugikan orang lain? Apa nggak malu cuma bisa disiplin kalau ada polisi? Mungkin memang urat malunya sudah putus​,​"​ tulis Sophia Latjuba.

Kekasih Ariel itu melanjutkan dengan mengecap tindakan tersebut tidak sesuai dengan budaya masyarakat Indonesia.

​"T​api masa iya sih budaya kita menghalalkan secara cara buat kepuasan kita sendiri? Bukannya kita bangsa gotong-royong, saling membantu dan mendahulukan orang lain? ​​Come on people, kita bisa lebih baik dari ini! Kota ini sudah memberimu nafkah, marilah kita jaga dan bangun sama2," tambah Sophia.

Sophia pun menulis jika dirinya juga sering menggunakan sepeda motor. Namun, ia tak pernah melanggar aturan meski macet melanda.

​"​Dan buat Anda2 yg berkomentar 'makanya coba naik motor' saya punya berita untuk Anda: hampir tiap hari saya naik motor, tapi saya menolak untuk berkendara seperti itu, semacet apapun jalanannya. #jakarta #motor #mobil #lalulintasjakarta#lalulintas #anarki #perbaikimental," tutupnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini