Share

Cincin Cahaya Sering Ganggu Penglihatan Pertanda Akan Katarak?

Erika Kurnia, Jurnalis · Kamis 29 September 2016 17:04 WIB
$detail['images_title']
Ilustrasi (Foto: Dailymail)

CINCIN cahaya atau halo di sekitar sumber cahaya bisa menjadi tanda katarak sedang berkembang. Kondisi ini terjadi ketika sel-sel lensa yang biasanya jernih menjadi keruh karena perubahan konsistensi dan volume protein di dalamnya.

Lensa yang menjadi keruh akan mengubah perjalanan cahaya melalui lensa sehingga sumber cahaya yang dilihat nampak seperti memiliki lingkaran atau cincin cahaya. Kondisi ini harus diwaspadai karena bisa menjadi gejala awal katarak.

(Cincin cahaya. Foto: Dailymail}

“Katarak lebih umum pada orang-orang di atas usia 60 tahun, terutama jika pasien memiliki diabetes. Tapi kondisi ini juga bisa disebabkan oleh obat-obatan tertentu, seperti steroid yang diminum atau digunakan dalam obat tetes mata untuk waktu yang lama," kata Profesor Vernon, dikutip dari Dailymail, Kamis (29/9/2016).

Tanda-tanda lain dari katarak selain melihat cincin cahaya adalah adanya lapisan kuning atau cokelat di lensa mata, tidak tahan melihat cahaya tajam, pandangan mata kabur, dan mata silau. Katarak dapat diperbaiki dengan pengangkatan lensa yang keruh dan menggantinya dengan lensa plastik.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)