Share

Liverpool Kubur Mimpi Swansea Raih Kemenangan di Kandang

Aditya Wahyutomo , Okezone · Sabtu 01 Oktober 2016 20:28 WIB
https: img.okezone.com content 2016 10 01 45 1503809 liverpool-kubur-mimpi-swansea-raih-kemenangan-di-kandang-CWjOo6nYkP.jpg
A A A

SWANSEA—Pertandingan antara Swansea kontra Liverpool berlangsung dengan ketat sejak menit pertama. Gol Leroy Fer pada menit delapan membuat serangan Liverpool terputus. Hasilnya Swansea sempat berpeluang untuk menambahkan gol. Namun, sampai pertandingan babak pertama berakhir, keunggulan 1-0 masih menjadi miliki Swansea.

Pada babak kedua Liverpool terus melakukan serangan. Hasilnya Liverpool berhasil menyamakan kedudukan bahkan berhasil unggul pada 10 menit terakhir. Hal tersebut membuat Liverpool kini mengoleksi 16 poin dan bertengger di posisi dua.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Meski bertindak sebagai tamu, Liverpool justru menjadi yang paling sering menguasai bola. Bahkan pada menit-menit pertama Liverpool berhasil tampil sangat agresif untuk membongkar pertahanan Swansea.

Swansea sendiri juga bukan tanpa peluang pada menit enam merka mendapat peluang dari penyerang Borja Baston. Namun sayang sundulan Baston terlalu tinggi di atas gawang Loris Karius.

Menit kedelapan Swansea berhasil mencetak gol. Melalui skema tendangan pojok Swansea berhasil mencetak gol melalui Leroy Fer. Meski berbau offside namun wasit memutuskan untuk meresmikan gol tersebut.

Adam Lallana harus mengelami cedera pada babak pertama. Akhirnya pelatih Jurgen Klopp memutuskan untuk menarik keluar Lallana dan memasukkan Daniel Sturridge.

Meski telah mencetak gol pertama, namun Swansea tak menurunkan tekanan. Bahkan sampai menit 30, mereka telah melepaskan 30 tendangan dengan dua tendangan tepat sasaran. Hal tersebut jelas berbanding terbalik dengan Liverpool tak mampu mencetak satu  tendangan tepat sasaran.

Menit 38 Sturridge mendapat kartu kuning. Kartu kuning tersebut diberikan karena dirinya dinilai melakukan diving ketika terjatuh di dalam kotak penalti Swansea.

Menit 41 Firmino nyaris menyamakan kedudukan. Namun sayang tendangan memutarnya dari dalam kotak penalti Swanse berhasil di amankan oleh penjaga gawang Swansea usai membentur pemain bertahan Swansea.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak Kedua

Liverpool bermain menyerang sejak menit pertama babak kedua. Sturridge beberapa kali terus mengancam gawang Swansea. Namun, beberapa kali usaha tersebut berhasil digagalkan oleh barisan pertahanan Swansea.

Swansea yang terus diserang bukan berarti tak berusaha menyerang. Swansea beberapa kali melakukan serangan balik karena Liverpool terus memberikan ruang untuk Swansea bergerak ketika mereka melakukan serangan.

Menit 54 gol yang ditunggu-tunggu oleh Liverpool terjadi. Melalui skema tendangan bebas, Philippe Coutinho yang mengambil tendangan memutuskan untuk mengumpan. Namun, tendangannya membentur pagar betis sementara itu Henderson yang melakukan umpan ulang berhasil memberikan bola kepada Roberto Firmino. Gol tandukan Roberto Firmino buat Liverpool menyamakan kedudukan 1-1.

Menit 57 Coutinho melakukan tembakan, namun sayang tendangan kerasnya terlalu melebar ke kiki gawang Fabianski.

Menit 64 Sturridge memiliki kesempatan mencetak gol. Kesempatan tersebut berawal dari solo run Firmino yang kemudian membuka ruang dan mengoper bola ke Coutinho. Coutinho yang tak terjaga langsung mengumpan bola ke Sturridge. Sayang Sturridge mendapat penjagaan terlalu ketat sehingga dirinya tak mampu melakukan tembakan dengan maksimal.

Milner melakukan tekel yang gemilang pada menit 68, ia bahkan berhasil membawa bola ke dalam kotak penalti lawan. Sayang umpannya tak dimanfaatkan dengan baik oleh Mane. Tendangan Mane membentur pemain Swansea dan hanya menghasilkan tendangan pojok.

Menit 82 Liverpool mendapat kesempatan untuk mencetak gol dari titik putih setelah Firmino dijatuhkan oleh pemain Swansea. Milner yang mendapat kepercayaan berhasil mencetak gol untuk membuat Liverpool unggul. Skor berubah 2-1 dan bertahan hingga akhir laga.

 Susunan Pemain:

Liverpool XI: Karius, Clyne, Lovren, Matip, Milner, Henderson, Wijnaldum, Lallana, Mane, Coutinho, Firmino.  

Swansea XI: Fabianski, Rangel, Amat, van der Hoorn, Naughton; Britton, Cork, Fer; Routledge, Sigurdsson, Borja.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini