Share

Staf Khusus Obama Beri Penyuluhan Terkait Perdagangan Orang di Bogor

Putra Ramadhani Astyawan , Okezone · Minggu 23 Oktober 2016 13:03 WIB
https: img.okezone.com content 2016 10 23 337 1522218 staf-khusus-obama-beri-penyuluhan-terkait-perdagangan-orang-di-bogor-Rx8GXhT6TP.jpg Staf Khusus Obama Berikan Penyuluhan soal Perdagangan Orang ke Anak-Anak di Bogor (Foto: Putra/Okezone)
A A A

BOGOR - Staf khusus Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Imamatul Maesaroh dan Shandra Woworuntu mendatangi komunitas anak Terminal Hujan di Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.

Dalam kunjungannya tersebut, keduanya yang datang bersama tim dari Yayasan Mentari Amerika memberikan penyuluhan tentang human traficking atau perdagangan orang kepada anak-anak.

"Kami di sini dalam rangka memberikan penyuluhan soal pencegahan perdagangan manusia agar anak-anak Indonesia tidak menjadi korban," kata Ima, saat ditemui di lokasi, Minggu (23/10/2016).

Di hadapan anak-anak, mereka memberikan arahan agar tidak mudah percaya dengan orang lain yang menawarkan pekerjaan terutama untuk penyaluran Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ke luar negeri.

"Jangan mudah percaya dengan orang yang menawarkan pekerjaan. Apalagi modus agen, tidak sedikit agen palsu menjual anak-anak dan dipekerjakan di tempat tidak semestinya," ungkapnya.

Selain itu, nantinya mereka juga akan bekerja sama dengan komunitas anak Terminal Hujan untuk memberikan keterampilan untuk anak-anak agar lebih mandiri.

"Untuk program tahun kedua kami akan bekerjasama dengan komunitas anak dan memeberikan keterampilan khusus supaya tidak bergantung dengan orang lain," jelasnya.

Sementara, Ketua Komunitas Terminal Hujan Haky Fadillah berharap dengan kunjungan staf khusus Amerika tersebut mampu mencegah anak-anak menjadi korban human traficking.

"Kami berharap dapat mencegah anak-anak Indonesia khusunya di komunitas Terminal Hujan ini tidak menjadi korban perdagangan karena mereka merupakan masa depan bangsa," singkatnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini