Share

Liverpool Unggul 2-0 atas West Bromwich Albion

Pidekso Gentur Satriaji, Okezone · Minggu 23 Oktober 2016 00:19 WIB
https: img.okezone.com content 2016 10 23 45 1522052 liverpool-unggul-2-0-atas-west-bromwich-albion-6DnXjZVV7V.jpg Liverpool (Foto: Reuters)
A A A

LIVERPOOL – Liverpool tanpa kesulitan berarti saat menjamu West Bromwich Albion (WBA) di Anfield, Minggu (23/10/2016) dini hari WIB. Di babak pertama, The Reds sudah unggul dengan skor 2-0.

Jalannya Pertandingan

Di menit awal pertandingan, Liverpool langsung mengambil inisiatif serangan ke area West Bromwich. Tim tuan rumah menitikberatkan pola serangan mereka kepada sosok kreatif Philippe Coutinho.

Gol yang dinanti publik Anfield akhirnya hadir pada menit 20. Adalah Sadio Mane yang memecah kebuntuan Liverpool dengan aksinya usai memanfaatkan umpan Roberto Firmino. Gol ini membuat seisi stadion bergemuruh.

Permainan Liverpool terlihat tambah percaya diri setelah gol Mane. Sebaliknya, West Bromwich semakin tenggelam dan hanya bisa menunggu melakukan serangan balik.

Liverpool menjebol gawang West Bromwich untuk kedua kalinya pada menit 35. Kali ini, giliran Coutinho yang mencatatkan namanya di papan skor setelah mendapatkan umpan matang Mane. Dua gol yang dicetak Liverpool benar-benar indah.

Sudah unggul dua gol membuat Liverpool mengendurkan tekanan ke area West Bromwich. Skor 2-0 untuk keunggulan tim tuan rumah pun berakhir hingga babak pertama usai.

Susunan Pemain

Liverpool: Karius; Clyne, Matip, Lovren, Milner; Can, Henderson, Lallana; Mane, Firmino, Coutinho.

WBA: Foster; Dawson, McAuley, Olsson, Nyom; Fletcher, Yacob; Phillips, Chadli, McClean; Rondon.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(pds)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini