Share

China Selidiki Satu Juta Pejabat yang Diduga Korupsi

Rahman Asmardika , Okezone · Senin 24 Oktober 2016 15:41 WIB
https: img.okezone.com content 2016 10 24 18 1523000 china-selidiki-satu-juta-pejabat-yang-terduga-korupsi-IO599iYyd8.jpg Ilustrasi. (Foto: Reuters)
A A A

BEIJING – Pemerintah China menyelidiki lebih dari satu juta pejabatnya yang dicurigai melakukan tindak pidana korupsi dalam tiga tahun terakhir. Sebanyak 409 pejabat lain yang telah menjadi buronan dilaporkan telah ditahan di luar negeri.

BBC mewartakan pada Senin (24/10/2016), statistik itu dipublikasikan di saat para pejabat tinggi Partai Komunis China memulai pertemuan tertutup di Beijing. Pemerintah China mengatakan, para tersangka korupsi tersebut diduga bersalah karena menerima suap dan menyalahgunakan kekuasaan juga melakukan beberapa kejahatan lainnya.

Perburuan terhadap para terduga koruptor ini dimulai sejak Presiden Xi Jinping menggalakkan kampanye anti-korupsinya. Awal bulan ini, seorang mantan pejabat Partai Komunis China dijatuhi hukuman mati setelah terbukti menggelapkan aset senilai sekira Rp480 triliun.

Mereka yang terjaring dalam kampanye ini berasal dari berbagai tingkat jabatan dari pejabat rendahan hingga petinggi negara setingkat menteri, serta pengusaha dan pelaku media.Dengan operasi Sky Net dan Fox Hunt-nya, China juga secara agresif telah memburu tersangka korupsi yang melarikan diri keluar negeri.

Namun, beberapa pengamat menduga kampanye tersebut juga digunakan Presiden Xi untuk menyingkirkan lawan-lawan politiknya. Tuduhan itu telah dibantah oleh sang presiden.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dka)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini