Share

Dibantu Banyak Musisi, Roy Ricardo Siap Luncurkan Album Perdana di 2018

Lidya Hidayati, Okezone · Kamis 07 Desember 2017 19:45 WIB
https: img.okezone.com content 2017 12 07 205 1826960 dibantu-banyak-musisi-roy-ricardo-siap-luncurkan-album-perdana-di-2018-Yx1nEcEcTv.jpg Roy Ricardo (Foto: Lidya/Okezone)
A A A

JAKARTA – Kabar bahagia untuk kamu penggemar berat Roy Ricardo. Setelah rajin meluncurkan single-single hits selama beberapa tahun terakhir, adik Melanie Ricardo ini siap untuk merilis album perdananya tahun depan.

- Baca Juga: Lagu Lawas Jadi Bekal BCL Mainkan Suara Tokoh Animasi Wanita Muda

Saat berkunjung ke redaksi Okezone.com di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Roy mengungkap saat ini tengah menggodok album perdananya. Roy menyebut ada kejutan dalam album tersebut. Tapi dia masih merahasiakan apakah akan ada kolaborasi dengan penyanyi atau rapper lain di album tersebut.

“Lagi sibuk garap album perdana yang akan rilis 2018 rencananya. Sudah sekitar 60-70 persen. Ada beberapa lagu baru, ada lagu-lagu lama. Tapi yang pasti ada sesuatu yang saya kasih surprise di situ. Rahasia,” ujar Roy, Kamis (7/12/2017).

Sama seperti single-single yang sudah dirilis, lagu-lagu di album ini pun sebagian besar adalah karya Roy sendiri. Meski begitu, Roy tak menampik adanya campur tangan musisi lain di album tersebut.

“So far, ada beberapa yang dibantu sama musisi-musisi. Tapi rata-rata mostly idenya dari gue sendiri. Dari dalam hati gue, apa yang gue utarain, apa yang pengen gue omongin. Dibantu sama teman-teman musisi juga,” jelas Roy.

Untuk album perdananya ini, Roy tak akan merilisnya dalam bentuk fisik, melainkan digital. Tapi, penyanyi yang juga merupakan penyiar salah satu radio hits Jakarta itu akan menyiapkan sejumlah album fisik yang akan diberikan kepada pihak-pihak tertentu.

“Album sih, kita kan enggak bikin fisik. Jadi semua ini ntar album digital. Tapi ntar ada beberapa ribu fisik yang kita kasih. Tapi itu untuk special treatment aja sih. Dan itu masih rahasia untuk siapa,” papar Roy.

Terakhir, Roy berharap fans akan bisa menikmati lagu-lagu di album barunya nanti. Menurutnya, lagu-lagu di album itu sangat merepresentasikan musiknya.

- Baca Juga: Fans Apresiasi Penampilan Energik BTS Meski Terlihat Kelelahan

“Karena ini album perdana. Dan juga, kalau lo emang benar-benar suka sama musik gue, ya ini musik yang benar-benar gue curahin dari dalam hati. Sesuai banget sama karakter gue,” pungkas Roy. (lid)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(kem)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini