Share

5 Film Rekomendasi Akhir Pekan, Lokal Maupun Hollywood

Ady Prawira Riandi, Okezone · Jum'at 08 Desember 2017 22:00 WIB
https: img.okezone.com content 2017 12 08 206 1827606 5-film-rekomendasi-akhir-pekan-lokal-maupun-hollywood-UY7wTWeImE.jpg Film Coco (Foto: Ist)
A A A

JAKARTA – Memasuki penghujung tahun, banyak film baru yang telah dirilis ke pasaran. Film-film ini pun berasal dari berbagai genre, dari mulai komedi hingga biopik.

Bagi Anda yang berniat menghabiskan akhir pekan pergi ke bioskop, ada baiknya menyimak 5 film rekomendasi pekan Okezone berikut ini.

1. Chrisye

Siapa yang tak tahu dengan sosok musikus legendaris Indonesia yang bernama Chrisye? Melalui sudut pandang sang istri, Damayanti Noor, Chrisye diangkat ke dalam layar lebar dan menceritakan kisah perjuangannya di industri musik Indonesia.

Diperankan oleh Vino G Bastian, film Chrisye dipastikan akan membawa nuansa nostalgia. Pasalnya, dalam film ini Rizal Mantovani juga memberikan beberapa adegan saat Chrisye menciptakan lagu-lagu hits-nya.

2. Coco

Bagi Anda yang ingin mengajak putra-putrinya ke bioskop pada akhir pekan ini, Anda bisa memilih film animasi terbaru dari Disney-Pixar, Coco. Film yang mengangkat kebudayaan Meksiko ini merupakan film animasi yang memiliki nilai kekeluargaan yang sangat kental di dalamnya.

Banyak poin menarik yang bisa dipetik dari perjalanan Miguel di Land of the Dead and Land of the Living. Dengan tampilan visual mengagumkan dan soundtrack lagu-lagu yang indah, Coco sangat layak mendapat kesempatan untuk ditonton di akhir pekan.

3. Justice League

Film superhero pun masih menghiasi layar bioskop pada pekan ini. Kumpulan superhero asal DC bisa menjadi salah satu alternatif pilihan di akhir pekan.

Batman, Wonder Woman, The Flash, Aquaman, Superman, dan Cyborg bahu-membahu untuk kembali menyelamatkan dunia dari serangan musuh. Mampukah mereka menghadang musuh menguasai dunia? Jawabannya hanya bisa Anda temukan di dalam filmnya.

4. Mau Jadi Apa?

Film Mau Jadi Apa? adalah karya pertama seorang Soleh Solihun di dunia layar lebar. Mengambil kisah nyata dari kehidupannya di tahun 1997 saat memasuki Universitas Padjadjaran, Soleh menyuntikkan unsur komedi dengan dosis tinggi di film ini.

Film Mau Jadi Apa? bisa menjadi salah satu alternatif pilihan di akhir pekan Anda. Komedi ringan nan lugas khas Soleh dipastikan tak akan membuat rugi Anda yang mencari hiburan dan melepas penat di akhir pekan.

5. Murder on the Orient Express

Mendengar judul film ini mungkin sudah tak asing lagi bagi para penggemar Agatha Christie. Diangkat dari novel berjudul sama, Murder on the Orient Express menjadi salah satu film bergenre crime-mistery yang patut Anda tonton.

Tak hanya menyuguhkan teka-teki misteri yang harus dipecahkan oleh sang detektif, film ini juga bertabur bintang di jajaran pemain. Sebut saja Penelope Cruz, Willem Dafoe, Judi Dench, Johnny Depp, Michelle Pfeiffer, Daisy Ridley, dan Josh Gad.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini