Share

Manchester United Menang Tipis 2-1 atas West Bromwich Albion

Bagas Abdiel, Okezone · Minggu 17 Desember 2017 23:21 WIB
https: img.okezone.com content 2017 12 17 45 1831845 manchester-united-menang-tipis-2-1-atas-west-bromwich-albion-a4gKLmcmCj.jpg Romelu Lukaku dan Jesse Lingard (Foto: AFP)
A A A

WEST BROMWICH - Manchester United sukses mengatasi West Bromwich Albion (WBA) laga pekan ke-18 Liga Inggris 2017-2018 yang berlangsung di The Hawthorns, Minggu (17/12/2017) malam WIB. Setan Merah menang dengan skor 2-1.

Dua gol Man United berhasil dicetak dua pemainnnya masing-masing Romelu Lukaku dan Jesse Lingard. Lukaku sukses mencetak gol pertama di menit 27. Sementara Lingard menjebloskan gol kedua yang dibuat pada menit 35. Sementara gol West Brom lahir dari kaki Gareth Barry di menit 77.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Laga dimulai, Man United langsung mengambil inisiatif serangan untuk menjebol gawang WBA. Serangan terus diberikan kepada tim tuan rumah melalui dua amunisi yakni Lukaku dan Marcus Rashford. Beberapa kali Rashford berhasil menebar ancaman dari sisi kiri, tapi aksinya belum membuat Man United unggul.

Sebaliknya WBA belum sama sekali melakukan serangan yang menjadi ancaman bagi tim tamu. Sementara Man United terus melakukan penguasaan bola yang membuat West Brom sedikit ketar ketir di baris pertahanan.

Namun memasuki menit 15, tim tuan rumah mulai menebar ancaman. Sementara tim besutan Jose Mourinho itu beberapa kali harus menahan serangan-serangan West Brom. Tetapi pada menit 20, Man United mulai mengancam pertahanan tim tuan rumah.

Akhirnya pada menit 27, Man United mencetak gol pertama melalui Lukaku. Gol tersebut lahir melalui umpan apik dari Marcus Rashford yang kemudian disambut baik oleh sundulan pemain berpaspor Belgia itu. Setan Merah pun mendapatkan keunggulan dan mengubah skor menjadi 1-0 atas West Brom.

Man United kembali menambah keunggulan pada menit 35. Gol tersebut lahir dari kaki Lingard yang mendapat umpan gemilang dari Juan Mata di depan kotak penalti. Meski sempat mengenai kaki pemain West Brom, tapi bola mengoyakkan gawang tim tuan rumah. Skor berubah menjadi 2-0.

Peluit babak pertama dibunyikan skor tidak berubah. Man United memimpin skor dengan 2-0 di 45 menit pertama.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak Kedua

Memulai babak kedua, West Brom melakukan start yang cepat dan Kieran Gibbs nyaris membuat gol untuk memperkecil ketinggalan. Tetapi pada menit 50, giliran Man United yang mendapat peluang untuk mencetak gol ketiga. Tetapi duet Rashford Lukaku belum menjebol gawang tim tuan rumah.

Man United kembali mebuat peluang melalui Lingard. Sayang bola tersebut masih belum mengenai sasaran. Begitu pun Lukaku yang melakukan sebuah sepakan ke gawang West Brom, tapi kali ini bolanya tepat jatuh dipelukan sang kiper, Ben Foster.

Menjelang 20 menit berakhir, West Bromwich gencar melakukan serangan untuk bisa mencetak gol.. Tetapi usaha mereka masih belum menuai hasil. Peluang-peluang yang di dapat tim tuan rumah tersebut masih mentah di pertahanan Setan Merah.

Hingga akhirnya pada menit 77, West Brom mampu mencetak gol. Kali ini gol berhasil dicetak Barry yang berhasil memanfaatkan umpan sepakan pojok yang dilesakkan Evans. Barry pun memanfaatkan umpan pojok itu dengan melancarkan tembakan ke sudut bawah gawang David De Gea. Skor berubah menjadi 1-2.

Sebelum laga berakhir, West Brom semakin percaya diri dengan gol perkecil ketertinggalan. Beberapa kali De Gea harus melakukan penyelamatan untuk mengamankan gawangnya dari kebobolan. Hingga akhirnya wasit menuipkan peluit panjang babak kedua. Man United sukses memetik tiga angka di kandang West Brom.  

Susunan Pemain

West Bromwich Albion XI: Foster; Evans, Hegazi, Gibbs, Nyom, Krychowiak, Yacob, Livermore, Burke, McClean dan Rondon.

Manchester United XI: De Gea; Smalling, Jonse, Valencia, Young, Herrera, Matic, Mata, Lingard, Rashford, Lukaku.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini