Share

Sosok Pebulu Tangkis Idola Viktor Axelsen

Nanda Karlita, Jurnalis · Jum'at 05 Januari 2018 21:17 WIB
https: img.okezone.com content 2018 01 05 40 1840751 sosok-pebulu-tangkis-idola-viktor-axelsen-08ogt1LhSw.jpg Lin Dan dan Peter Gade (Foto: AFP)
A A A

NEW DELHI – Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, memiliki penampilan cukup baik di sepanjang musim BWF 2017. Bahkan Axelsen berhasil dinobatkan sebagai ranking satu dunia pada September 2017.

Prestasi terbaik yang telah ia torehkan musim lalu berawal dari menjuarai India Open 2017. Setelah itu, nama Axelsen sempat menghilang karena di beberapa turnamen pertengahan tahun, ia seperti tak bisa mencapai babak final.

(Baca juga: Axelsen Sebut Kemenangan atas Lin Dan di Kejuaraan Dunia 2017 Jadi Laga Paling Berkesan)

Bahkan pada turnamen All England 2017, Axelsen hanya mencapai babak perempatfinal karena dikalahkan oleh pebulu tangkis asal China, Lin Dan. Namun pada ajang kejuaraan dunia 2017, Axelsen berhasil membalas kekalahan itu.

Axelsen berhasil mengalahkan Lin Dan di babak final. Bahkan, kemenangan tersebut berhasil membawa keunggulan head to head pebulu tangkis berusai 24 tahun itu atas Super Dan –julukan Lin Dan.

Nyatanya, kemenangan itu seperti cukup berarti bagi Axelsen. Sebab, Axelsen nyatanya mengaggumi sosok Lin Dan. Sehingga kemenangan atas Lin Dan menjadi hal yang paling berkesan apalagi ia pasti sempat belajar teknik bulu tangkis dari sang idola.

Selain Lin Dan, Axelsen juga mengaku mengagumi sosok pebulu tangkis legendaris asal Denmark,  Peter Gade. Gade sendiri memiliki prestasi yang terbilang baik dan berhasil melambungkan nama Denmark di duni bulu tangkis.

“Ketika saya bermain bulu tangkis, saya mengagumi sosok Peter Gade dan Lin Dan,” ujar Axelsen, mengutip dari Times of India, Jumat (5/1/2018).

(Baca juga: Axelsen Kagum dengan Permainan Lee Chong Wei & Lin Dan)

Setelah memiliki hasil yang sangat baik di 2017, Axelsen masih ingin memperbanyak koleksi prestasinya di musim depan. Namun ia sadar betul bahwa persaingan yang terjadi di nomor tunggal putra akan semakin sengit.

Di tahun depan, Axelsen berencana untuk membidik gelar dari All England dan berupaya untuk mempertahankan predikat juara di turnamen Kejuaraan Dunia. Selain itu, Piala Thomas juga menjadi bidikannya di musim depan. Maklum saja, Denmark berhasil mengamankan trofi Piala Thomas pada 2016 silam.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini