Share

Rutin Ikut Kegiatan Islami, Arie Untung Siap Jadi Ustadz?

Miftahul Khoiriyah, Okezone · Senin 22 Januari 2018 16:02 WIB
https: img.okezone.com content 2018 01 22 33 1848522 rutin-ikut-kegiatan-islami-arie-untung-siap-jadi-ustadz-HXJsuGsS4f.jpg Arie Untung (Foto: Ria/Okezone)
A A A

JAKARTA - Presenter Arie Untung tak hanya sibuk di industri hiburan tapi juga berkecimpung di banyak kegiatan Islami sejak tahun 2016. Tak heran pertanyaan terkait kesiapannya menjadi ustadz pun dipertanyakan publik.

Mengenai pertanyaan tersebut, Arie Untung menjawab dengan wajah senyum. Suami Fenita Arie ini juga mengaku belum siap menjadi Ustadz karena kekurangannya dalam hal pengetahuan agama maupun kemampuannya membaca kitab suci Alquran.

"Oh jauh-jauh (untuk jadi Ustadz). Saya ilmunya masih kurang, baca Alquran saja masih belum bagus. Ibaratnya masih jauh masih belum punya ilmunya. Nanti kalau misalkan sudah lah baru," tuturnya di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Senin (22/1/2018).

(Baca Juga: Khitan Sang Anak, Muzdalifah Meminta Izin Pada Nassar)

(Baca Juga: Romantisnya Andhika Pratama-Ussy Rayakan Ultah Pernikahan Ke-6)

Sampai saat ini Arie Untung memilih untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman sederhana dibandingkan menjadi sosok guru. Bapak tiga orang anak tersebut pun masih aktif belajar pengetahuan Islam yang tidak dipelajari sebelumnya. Salah satunya dengan cara hadir dalam rangkaian kegiatan yang ditujukan untuk berbagi dengan para penduduk Palestina.

"Sedikit-sedikitlah (sharing pengetahuan). Sebenernya sih kalau ini kan temanya Palestina, enggak tahu tuh ini bakal ada sedikit sharing apa enggak, aku cuma diundang sih ya, kalau ditanya saya jawab, kalau ngobrol tentang Palestina enggak apa-apa," terang pemain film Ayat Ayat Cinta 2 ini.

"Masih belajar, masih banyak yang harus dipelajari sebenernya, telat kalau belajar sekarang, baru menemukan sesuatu yang harusnya sudah dipelajari (sejak dulu)," tambahnya.

Sementara itu, Arie Untung berbagi cerita terkait perjalanannya dalam mendalami ilmu agama Islam. Baginya, tak ada kesulitan dan selalu ada jalan untuk mendapatkan ilmu agama.

Pria bernama lahir Arie Kuncoro Untung tersebut memastikan banyaknya kenikmatan yang didapatkan dengan belajar ilmu agama dan mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Esa.

"Sebenarnya enggak ada (kesulitan) ya, mendalami agama itu semua orang bisa ikutan, enggak ada pendaftaran, bayar apa-apa cukup datang, dengerin," terangnya.

"Yang bikin kelihatan bagaimana-bagaimana itu enggak bisa dishare kenikmatannya. Harus benar-benar datang baru dirasain. Kalau diceritain beneran enggak dapat kenikmatannya," pungkas Arie Untung.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini