Share

Ditutup Selama 24 Tahun, Bandara di Inggris Ini Akan Beroperasi Lagi

Tiara Putri, Jurnalis · Kamis 25 Januari 2018 18:22 WIB
https: img.okezone.com content 2018 01 25 406 1850171 ditutup-selama-24-tahun-bandara-di-inggris-ini-akan-beroperasi-lagi-TMghkWl1Xr.jpg Lake District (Foto: Telegraph)

BILA Anda berkunjung ke Inggris, mungkin Lake District adalah salah satu obyek wisata yang menjadi rekomendasi banyak orang. Taman nasional yang terletak di county Cumbria itu terkenal akan keindahan pemandangannya. Bahkan obyek wisata tersebut masuk dalam World Heritage Site UNESCO pada tahun lalu.

Untuk mencapai danau tersebut, para wisatawan biasanya akan melakukan perjalanan dengan kereta api. Maka tak heran bila waktu yang ditempuh cukup lama. Beruntung sebuah kebijakan baru telah diputuskan dan mempermudah wisatawan untuk mengunjungi taman nasional seluas hampir 2,3 km persegi itu.

Pemerintah melalui LEP Cumbria mendukung pengoperasian kembali Carlisle Lake District Airport yang menerima wisatawan atau perjalanan bisnis. Sekadar informasi, bandara tersebut ditutup untuk penerbangan komersial sejak 1993. Selama ini bandara digunakan untuk pelatihan penerbangan atau wisata keliling sekitar taman nasional. Menurut rencana, bandara tersebut akan terhubung ke bandara besar yang ada di London, Dublin, dan Belfast.

 (Baca Juga: Tuan Rumah Olimpiade Musim Dingin, Korsel Siapkan Beragam Festival untuk Wisatawan)

Melansir Mirror, Kamis (25/1/2018), bandara tersebut akan mulai beroperasi pada 4 Juni 2018 mendatang. Sebelum dibuka, pihak LEP melakukan pengembangan bandara dengan memperbaiki landasan pacu dan terminal.

"Carlisle Lake District Airport akan memiliki dampak besar pada ekonomi pengunjung Cumbria dan juga merupakan aset bisnis strategis utama untuk wilayah ini," tutur direktur eksekutif LEP Cumbria, Graham Haywood.

Hingga saat ini belum diketahui maskapai penerbangan mana yang diizinkan membuka rute ke bandara tersebut. Namun yang pasti hal ini akan memudahkan wisatawan dan meningkatkan jumlah kunjungan. Sebab nantinya penumpang bisa melakukan penerbangan internasional dari dan ke Carlisle Lake District Airport

"Peningkatan jumlah pengunjung internasional merupakan target utama dalam rencana ini. Wisatawan memiliki akses lebih mudah dan cepat ke berbagai obyek wisata lokal. Selain itu, pengoperasian kembali bandara dapat membantu memperluas konektivitas internasional di county ini," tambah Graham.

 (Baca Juga: Intip Mewahnya Pesta Ulang Tahun ke-18 Cucu Presiden Duterte)

Dengan adanya pengembangan bandara, maka akan membuka peluang industri komersial yang lebih banyak, terlebih di sektor-sektor utama seperti logistik dan manufaktur nuklir. Hal itu dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi serta bertindak sebagai katalisator untuk menciptakan pusat bisnis baru dan menarik investasi di sektor swasta.

Sementara itu, hingga saat ini bandara terdekat untuk mengunjungi taman nasional adalah Manchester di selatan dan Glasgow di utara. Meski begitu, Cumbria dan Lake District mampu menarik minat 41,5 juta wisatawan per tahun untuk berkunjung. Maka tak heran bila pengoperasian bandara kembali digadang-gadang dapat meningkatkan kunjungan wisatawan dan pertumbuhan ekonomi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tam)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini