Share

Margarita Ini Disajikan dengan Mata Babi! Bikin Tertarik atau Malah Jijik?

Pradita Ananda, Okezone · Jum'at 02 Februari 2018 04:15 WIB
https: img.okezone.com content 2018 02 01 298 1853343 margarita-ini-disajikan-dengan-mata-babi-bikin-tertarik-atau-malah-jijik-A7C10QsfdL.jpg Margarita ada hiasan mata babinya (Foto: Foxnews)
A A A

 

KREATIVITAS memang pada dasarnya tidak ada batasannya, ini juga berlaku di dunia kuliner.

Tidak dipungkiri, semakin hari semakin banyak hadir menu-menu hidangan makanan ataupun makanan yang unik dan nyeleneh. Sebut saja contohnya mulai dari ayam goreng bercita rasa telapak kaki seorang wanita hingga minuman vodka rasa salmon sampai minuman vodka infused hewan kalajengking.

Nah, kini bertambah lagi satu minuman yang hadir sebagai minuman unik dan tak biasa. Bagaimana tidak unik? Sebab, minuman coktail tepatnya minuman margarita ini dihidangkan bersama salah satu potongan organ tubuh hewan babi!

 BACA JUGA:

Menelusuri Pasar Ekstrem di Tomohon, yang Dijual Bahan Makanan dari Tikus hingga Monyet

Seperti diwarta Foxnews, Jumat (1/2/2018) sebuah restoran baru, Faros Tapas yang berlokasi di Museum of Old and New Art, Australia baru-baru ini mengeluarkan menu unik yakni minuman margarita dengan mata babi! Lebih jelas, menu minuman margarita yang dinamakan The Black Margarita ini bukan hanya hadir dengan tampilan warna yang berbeda dibandingkan minuman margarita standar lainnya, yakni warna hitam. Sebab dibuat dengan menggunakan bubuk arang untuk memberi rona hitam pada minuman dan sensasi garam hitam ke garis bibir. Namun yang paling mengejutkan ialah, bagian mata babi liar yang ditusukkan ke sebuah tusukan cocktail kemudian diletakkan di atas minuman.

Tidak hanya tampil dengan warna yang berbeda dan hiasan mata babi di atasnya, The Black Margarita ini diketahui juga memiliki petunjuk soal bagaimana cara menyerapnya dengan benar. Grub Street melaporkan, seorang kritikus restoran Pat Nourse mengatakan bahwa ia diberitahukan oleh para staf di tempat untuk segera menengguk minuman tersebut secepat mungkin, sebelum bola es yang membungkus mata babi itu mencair.

Pat lebih lanjut menyebutkan, untuk dirinya sendiri, menikmati minuman margarita hitam ini hanyalah bagian dari menikmati pengalaman keseluruhan yang sesungguhnya, karena untuk bisa meminum margarita hitam dengan mata babi ini dibutuhkan proses menandatangani surat pernyataan dari restoran dan berbaring di tempat tidur yang tertutup bola logam, selama sekitar 15 menit.

BACA JUGA:

Sensansi Ayam Goreng Carub, Nikmatnya Kekinian

Untuk soal rasa, Pat menyebutkan sayangnya minuman margarita hitam ini tidak hadir dengan cita rasa yang mumpuni karena menggunakan bahan seperti arang dan garam hitam.

"Arang dan garam hitam yang ada, sepertinya malah memendam rasa dari tequila, mezcal dan lime yang ada. Selain itu dengan adanya mata babi yang ditusuk tersebut, membuat minuman ini jadi tidak bagus untuk dipotret," imbuhnya.

Bagaimana menurut Anda? Jadi tertarik ingin meminum margarita hitam dengan mata babi yang ditusuk ini atau malah menjadi seram karena merasa dilihat terus menerus oleh mata seekor babi?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ndr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini