Share

Wanita Ini Tiru 200 Gaya Busana Kate Middleton, Jangan Kaget dengan Uang yang Dikeluarkannya!

Annisa Amalia Ikhsania, Okezone · Senin 26 Februari 2018 15:00 WIB
https: img.okezone.com content 2018 02 26 194 1864877 wanita-ini-tiru-200-gaya-busana-kate-middleton-jangan-kaget-dengan-uang-yang-dikeluarkannya-OPTRysUwWX.jpg Stephanie Albrecht meniru gaya busana Kate Middleton (Foto: Dailymail)
A A A

PENAMPILAN Kate Middleton yang kerap stylish nan elegan memang menjadi inspirasi bagi para wanita di berbagai belahan dunia untuk bisa berbusana seperti dirinya. Kali ini, giliran wanita bernama Stephanie Albrecht.

Ya, wanita yang merupakan fashion blogger ini mengaku kerap menghabiskan waktu beberapa menit lebih banyak untuk membuat penampilannya mirip dengan Duchess of Cambridge. Setelah itu, ia pun mengabadikan gaya busana mirip Kate Middleton dengan mengunggah dan membagikan foto di akun Instagram pribadinya.

Mengutip Dailymail, Senin (26/2/2018), Stephanie mengaku sudah lama mengikuti kisah cinta antara Pangeran William dan Kate Middleton. Secara tidak langsung, ia pun jatuh cinta dengan gaya busana klasik yang kerap diperlihatkan Kate Middleton saat berada di depan publik. Dari situlah Stephanie mulai mencoba mengikuti gaya berbusana ibu dua orang anak tersebut.

“Keluarga ayahku berasal dari Inggris, jadi aku tumbuh dengan tahu banyak mengenai keluarga kerajaan Inggris dan aku selalu berpikiran bahwa mereka sangat elegan dan glamor. Aku mengikuti kisah cinta William dan Kate selama beberapa tahun dan mengikuti selera fesyen seorang Kate,” tutur Stephanie.

Bukan menggunakan busana berharga fantastis yang berasal dari desainer atau rumah mode kenamaan, Stephanie hanya menghabiskan kurang lebih sekira 100 Dollar Kanada atau setara dengan Rp1 jutaan untuk satu busana.

Stephanie pernah meniru gaya ikonik Kate Middleton yang menggunakan dress merah rancangan desainer Diane Von Furstenberg saat kunjungan ke Australia. Kala itu, Stephanie meniru menggunakan gaun merah tanpa lengan dengan aksen lipit lebar pada bagian rok serta pointed shoes warna burgundy.

“Aku selalu menyukai gaya busana Kate yang klasik dan elegan, dan mencari cara untuk bisa menggunakan busana seperti dirinya,” tambah wanita yang berdomisili di Vancouver, Kanada, itu.

Ada juga penampilan Kate yang mengenakan double-breasted coat warna biru dongker di tahun 2011. Kemudian, Stephanie menirunya menggunakan coat berpotongan sama warna biru elektrik yang dipadankan dengan clutch dan pointed shoes berwarna senada.

Dalam meniru gaya Kate Middleton, Stephanie mengaku melakukan berbagai macam kreasi. Serta tidak semua model busana diadaptasi olehnya lantaran ia menyesuaikan dengan karakter dirinya.

“Aku senang melakukan kreasi saat menirunya. Sebagai contoh, ada gaun bergaya formal yang Kate gunakan dan sangat aku sukai. Aku mencoba menirunya dengan nuansa yang sama tapi tetap sesuai dengan karakter diriku, karena aku tidak begitu senang menggunakan gaun ball gown dalam keseharian,” paparnya.

Hingga kini, Stephanie telah meniru lebih dari 200 busana ala Kate Middleton. Menurutnya, semua orang bisa mengikuti gaya busana Kate Middleton dengan sedikit bersabar. Bahkan, beberapa busana didapatkannya di sejumlah retail fesyen terjangkau, seperti Banana Republic, Zara, H&M, hingga situs belanja online eBay.

“Kalian bisa meniru gaya Kate dengan sedikit kreativitas dan kesabaran. Aku rasa penting adanya untuk memastikan tampilan tiruan tersebut sesuai dengan gaya Anda,” tukas Stephanie.

Dan, dari semua gaya busana Kate Middleton, Stephanie mengaku senang saat istri Pangeran William tersebut menggunakan midi dress rancangan Alexander McQueen pada Juni 2012. Sayang, Stephanie tidak bisa meniru gaya tersebut lantaran tak menemukan gaun tiruannya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini