Share

Confirmed! JBJ Gelar Konser Solo di Jakarta Bulan April

Lidya Hidayati, Okezone · Senin 26 Februari 2018 15:44 WIB
https: img.okezone.com content 2018 02 26 205 1864905 confirmed-jbj-gelar-konser-solo-di-jakarta-bulan-april-WVdtz8oP6p.jpg JBJ (Foto: Naver Dispatch)
A A A

JAKARTA – Satu lagi boyband K-POP yang akan berkunjung ke Indonesia untuk menggelar konser mereka di Jakarta. Kali ini, grup yang akan manggung dan menyapa fans setianya di ibukota adalah boyband JBJ.

Baca Juga: Tinggalkan Rumah Justin Bieber, Selena Gomez Pergi dengan Pria Lain

Enstar Entertainment selaku promotor telah mengumumkan secara resmi jika JBJ akan menggelar konser perdananya di Jakarta pada 7 April 2018. Konser grup beranggotakan enam member itu nantinya akan digelar di Kasablanka Hall di wilayah Kasablanka, Jakarta Selatan.

“Pengumuman, konser pertama JBJ ‘Joyful Days’ di Jakarta, Sabtu, 7 April 2018 di Kasablanka Hall. Catat tanggalnya dan kami akan mengumumkan informasi lebih detail segera. Happy joyful day,” demikian pengumuman dari Enstar Entertainment di Twitter, Senin (26/2/2018).


Konfirmasi dari Enstar Entertainment itu langsung disambut bahagia oleh fans JBJ. Meski sudah banyak yang mendapat bocoran tentang kehadiran Takada Kenta cs tersebut, tapi ini adalah konfirmasi pertama yang datang dari promotor dan JBJ sendiri.

Banyak yang minta agar segera diumumkan harga tiket dan seatpaln konsernya. Tak sedikit pula yang berharap promotor membuat kebijakan pembelian tiket yang tidak memberatkan fans yang kebanyakan masih duduk di bangku sekolah atau kuliah.

“Thanks infonya. Btw, kalau ada presalenya 2 hari, mohon kuota presalenya dibuat 2 hari juga ya min. Pengalaman waktu Hyukoh, kuota presale habis di hari pertama. Kasihan kan yang enggak bisa beli di detik pertama presale dibuka,” komentar @VIPQueenCrown.


“Price listnya gitu lho, maksud gue. Tapi ya, oke. Makasih pak bu sudah di-confirm huhuhu,” sambung @kentrashes.

“Apakah aku harus menghubungi bu Dendy agar mendapat hujan uang?” canda @swATJIN_.

Sebagai informasi, JBJ merupakan boyband baru yang cukup populer sejak dibentuk 2017 lalu. Enam personelnya merupakan jebolan ajang survival Produce 101 season 2 yang juga melahirkan Wanna One.

Baca Juga: Lawan Main IU dalam My Ahjussi Sanggah Tuduhan Pelecehan Seksual

JBJ terdiri dari No Tae Hyun, Takada Kenta, Kim Sang Gyun, Jin Longguo, Kwon Hyun Bin, dan Kim Dong Han. Mereka debut pada 18 Oktober 2017 dengan merilis lagu Fantasy.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(kem)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini