Share

Manajer Aprilia Ungkap Ketertarikannya terhadap Petrucci

Djanti Virantika, Jurnalis · Senin 12 Maret 2018 19:08 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 12 38 1871654 manajer-aprilia-ungkap-ketertarikannya-terhadap-petrucci-zbPu9E2KSh.jpg Danilo Petrucci. (Foto: AFP)
A A A

NOALE – Manajer Tim Aprilia Gresini, Romeno Albesiano, mengungkapkan ketertarikannya kepada pembalap Tim Pramac Ducati, Danilo Petrucci. Ia menyebut Petrucci sebagai pembalap yang kuat dan begitu hebat.

Penilaian ini diberikan Albesiano karena dirinya mengaku sudah lama mengenal Petrucci, sejak sang pembalap masih menjadi bagian Aprilia Racing Team (ART). Karena itu, Manajer Tim Aprilia itu sudah memahami betul sosok karakter pembalap asal Italia tersebut.

Selain kuat, Albesiano menilai Petrucci sebagai pembalap yang baik. Dengan sikap yang begitu positif, Albesiano pun mengisyaratkan bahwa dirinya sangat ingin memiliki pembalap seperti Petrucci di timnya.

Albesiano yakin kemampuan Petrucci dapat memberi pengaruh besar kepada tim. Kekuatan pembalap berusia 28 tahun itu bisa membuat Aprilia menjadi tim kuat yang dapat bersaing dengan tim-tim besar lainnya.

"Pendapat saya tentang Danilo (Petrucci) lebih dari positif. Saya sudah mengenalnya dalam waktu yang lama saat di ART,” ujar Albesiano, sebagaimana dikutip dari Tuttomotoriweb, Senin (12/3/2018).

“Dia adalah pembalap yang sangat cepat. Petrucci orang yang sangat baik. Kami ingin pembalap Italia, ini satu hal lagi. Namun, pernyataan ini bukan berarti bisa menjadi fakta yang mendasar,” lanjut Albesiano.

BACA JUGA: Petrucci Akui Berpeluang Gabung Tim Utama Ducati Musim Depan

Petrucci memang menjadi salah satu pembalap yang kuat di Ducati. Dirinya bisa bersaing dengan pembalap tim utama, yakni Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, dalam dunia balap motor kasta tertinggi.

Hal tersebut pun ditunjukkan Dovizioso saat menjalani tes pramusim MotoGP 2018. Pada uji coba tersebut, rekan setim Jack Miller ini beberapa kali menorehkan hasil yang lebih apik ketimbang X-Fuera –julukan Lorenzo.

BACA JUGA: Marquez Sebut Petrucci dan Zarco Pesaing Terberatnya di MotoGP Qatar 2018

Salah satunya saat menjalani tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Losail, Qatar, beberapa pekan lalu. Pada tes tersebut, Petrucci menempati posisi kesembilan dengan catatan waktu 1 menit 54,659 detik, sementara Lorenzo bertengger tepat di bawahnya dengan catatan waktu 1 menit 54,692 detik. Hasil ini tentu menunjukkan kemampuan Petrucci tak kalah dengan pembalap tim utama.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Ram)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini