Share

Sedikit Ngilu dan Lebam, Ini Deretan Luka Cynthia Ramlan Setelah Hampir Terlindas Mobil

Sarah Hutagaol, Okezone · Selasa 13 Maret 2018 19:26 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 13 33 1872247 sedikit-ngilu-dan-lebam-ini-deretan-luka-cynthia-ramlan-setelah-hampir-terlindas-mobil-sH5LGmYmU8.jpg Cynthia Ramlan (Foto: Sarah/Okezone)
A A A

JAKARTA - Aktris Cynthia Ramlan menceritakan bagaimana kondisi tubuhnya terkini setelah hampir terlindas mobil. Kecelakaan nahas itu terjadi saat tengah melakukan adegan syuting yang terjadi pada 2 Maret 2018.

Menurut adik dari Olla Ramlan tersebut kini kondisinya sudah semakin membaik. Namun masih terdapat rasa ngilu ketika sedang tertawa dan batuk.

"Alhamdulillah sekarang sudah jauh lebih baik, cuma masih sedikit ngilu saja sih kalau kayak ketawa, batuk gitu-gitu," ujar Cynthia Ramlan saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (13/3/2018).

(Baca Juga: Tak Peduli Status Artis Alay, Ayu Ting Ting: Alhamdulillah Rezeki Lancar)

(Baca Juga: Kris Jenner Pastikan Tyga Bukan Ayah Biologis Stormi Webster)

"Aku termasuk cepat kata dokter bisa sampai 1 atau 2 minggu, tapi aku kayaknya 5 hari sudah jauh lebih baik," tambahnya.

Selain merasakan ngilu di bagian dada, Cynthia Ramlan juga menyebutkan terdapat lebam di bagian lengan kanan sampai bagian belakang tubuhnya. Kemudian luka kecil pada kakinya, serta masih kerpa merasa sakit saat mengambil napas.

"Kalau lebam dari lengan kanan sampai belakang kayak kalau jalan tuh kaya megang dompet karena lebam biru gitu. Terus luka-luka kecil di kaki," papar mantan istri Vicky Nitinegoro itu.

"Agak sesek di dada, jadi kalau napas sakit. Jadi katanya ada trauma otot gitu. Karena kan kedorong terus ketarik lagi. Jadi kayak ada yang ketarik di bagian dada. Tapi enggak ada patah tulang atau retak," tutupnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini