Share

Es Krim Ber-Topping Ulat hingga Jangkrik, Yakin Punya Nyali untuk Mencoba?

Pradita Ananda, Okezone · Kamis 22 Maret 2018 15:19 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 22 298 1876500 es-krim-ber-topping-ulat-hingga-jangkrik-yakin-punya-nyali-untuk-mencoba-aKr0aMpuSv.jpg Es krim bertopping serangga (Foto:Ndtv)
A A A

 

TINGGAL di negara tropis seperti Indonesia, di mana cuaca terik panas sering menghampiri, memang menjadikan banyak orang biasanya memilih untuk menengguk segelas minuman dingin menyegarkan ataupun bisa juga makan es krim yang manis, segar, dan dingin tentunya.

Selain dipilih untuk camilan di saat cuaca sedang panas, es krim pada dasarnya bisa dinikmati kapanpun, entah itu sebagai kudapan ringan atau sebagai dessert.

Nah, jika bicara soal es krim, yang terlintas di pikiran tentu adalah es krim rasa cokelat, rasa vanila, rasa buah-buahan seperti raspberry, stroberi, atau juga es krim dengan topping seperti aneka permen cokelat, aneka sereal, sprinkle warna-warni, atau taburan klasik seperti taburan kacang.

BACA JUGA:

Tidak Hanya dalam Sarden, Ini 5 Kasus Konsumen Temukan Cacing & Belatung dalam Makanan

Akan tetapi seiring dengan berkembangnya zaman, kini kreasi es krim tidak hanya terbatas pada varian yang telah disebutkan di atas, yang di mana hadir sebagai sajian es krim 'normal' pada umumnya. Tahukah Anda, sekarang bahkan juga sudah ada es krim dengan topping aneka serangga!

Ya, Anda tidak salah membaca kok! Sebab, memang es krim dengan topping aneka serangga ini nyatanya memang ada. Seperti diwarta Ndtv, Kamis (22/3/2018) es krim dengan topping serangga ini disajikan secara cuma-cuma alias gratis di Australia pada pekan lalu. Di mana aneka jenis serangga yang digunakan tersebut, sudah terlebih dahulu dibersihkan dan dimasak.

BACA JUGA:

Makanan yang Dibeli Tidak Sama dengan Foto Iklannya, Pelanggan Murka di Media Sosial

Varian es krim serangga yang ditawarkan tersebut, disebutkan hadir dengan berbagai rasa dan topping yakni mulai dari serangga seperti belalang, ulat, hingga jangkrik. Diketahui lebih lanjut varian rasa dan topping es krim serangga ini terdiri dari Scurry Berry yang hadir dalam bentuk es krim rasa blueberry dan raspberry yang dicampur dengan berbagai serangga, lalu Choc Hopper yaitu es krim cokelat bertopping belalang, kemudian ada juga Strawberries and Swirls ialah es krim stroberi dengan ulat yang melingkar, dan terakhir ada Nutritious Neapolitan yang hadir dengan kombinasi tiga rasa es krim yaitu cokelat, vanilla, dan stroberi lalu dikombinasikan dengan campuran jangkrik.

Well, serangga sendiri selama ini cukup familiar disebutkan adalah salah satu alternatif makanan yang memiliki nutrisi sekaligus ramah akan lingkungan.

Sejauh ini, dikatakan orang-orang yang sudah mencicipi es krim topping aneka serangga ini menyebutkan bahwa pada dasarnya es krim serangga ini hadir dengan cita rasa yang tidak buruk. Nah, bagaimana dengan Anda sendiri apakah berani mencicipi es krim serangga ini?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ndr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini