Share

Ini 10 Petenis Dunia Bertubuh Seksi, Maria Sharapova Nomor 1

Imeida Ulfa Ariyanti, Okezone · Rabu 28 Maret 2018 13:20 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 28 194 1879015 ini-10-petenis-dunia-bertubuh-seksi-maria-sharapova-nomor-1-WeTXwrNvpN.jpg Petenis seksi dunia Maria Sharapova (Foto:Thenewyorktimes)
A A A

PERTANDINGAN tenis merupakan salah satu olahraga bergensi yang dilombakan di dunia yang tidak hanya diikuti oleh petenis laki-laki namun juga wanita.

Mereka bertanding dengan sangat hebat dan agresif. Selain itu mereka juga memiliki tubuh yang indah dan seksi. Siapa sajakah mereka?

 

10. Sorana Cirstea

Dia merupakan salah satu petenis terbaik asal Rumania. Mempunyai nama lengkap Sorana Mihaela Cirstea, dia pernah sampai di final Roger Cup dan seperempat final di Perancis terbuka. Dia menempati posisi ke 21 dunia pada tahun 2013. Selain hebat saat bertanding, dia juga menguasai Bahasa Spanyol, Perancis, Inggris dan Rumania. Cirstea juga pernah dikabarkan berkencan dengan Santiago Giraldo yang juga seorang petenis.

 

9. Eugenie Bouchard

Petenis asal Kanada ini mengikuti pertandingan Wimbledon tahun 2014 dan menjadi petenis Kanada pertama yang mencapai final pertandingan Grand Slam tunggal. Bouchard dikenal sebagai pemain yang agresif saat bertanding mengalahkan lawannya. Selain hebat di olahraga dia juga hebat dalam masalah sekolah, ditambah lagi dia fasih dalam Bahasa Perancis dan Inggris.

8. Sania Mirza

Mirza merupakan petenis professional yang berasal dari India, yang sebelumnya pernah menduduki peringkat pertama ganda putri. Dia menjadi petenis India yang terkenal dan tersukses di negaranya. Selain itu Mirza juga di juluki sebagai salah satu dari “50 pahlawan dari Asia”.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

7. Martina Hingis

Martina Hingis adalah petenis yang berasal dari Swiss, dia memenangkan pertandingan ganda putri Grand Slam dua belas kali, ganda putri campuran enam kali dan lima kemenangan tunggal tunggal lainnya. Karena hal ini dia dinobatkan sebagai petenis ganda putri peringkat ke lima di dunia.

6. Caroline Wozniacki

 

Caroline Wozniacki merupakan petenis profesional wanita yang berkebangsaan Denmark. Dia memperoleh posisi pertama selama 67 minggu berturut turut. Wozniacki juga mendapatkan 25 gelar WTA (Women’s Tennis Association) asosiasi petenis professional wanita.

5. Ana Ivanovic

 

Ivanovic pernah menduduki peringkat pertama sebagai petenis dunia di tahun 2008. Selama berkarir dia memenangkan 15 kali WTA ketika pertandingan Grand Slam tunggal di Perancis terbuka di Perancis terbuka. Tidak hanya menjadi petenis yang handal, dia juga menjadi salah satu petenis yang mendapatkan bayaran tertinggi yaitu USD15 juta.

4. Dominika Cibulkova

Cibulkova bertahan di peringkat 11 dunia sebagai seorang petenis. Dia merupakan salah satu wanita berkebangsaan Slovakia yang pernah mencapai seperempat final di pertandingan Grand Slam. Selain itu dia juga menjadi salah satu pemain tenis terseksi di dunia. Tidak hanya hal tersebut, Cibulkova juga pernah sampai final di Australia terbuka tahun 2014 dan memenangkan WTA final di tahun 2016.

3. Maria Kirilenko

 

Altit tenis professional asal Rusia ini pernah memenangkan AS terbuka tahun 2002 sebagai pemain tunggal putri dan menempati peringkat ke 10 dunia sebagai petenis muda di tahun 2013. Maria Yuryevna Kirilenko Stephanova, juga dikatakan sebagai petenis termuda yang pernah memenangkan pertandingan dan menjadi salah satu petenis terseksi di dunia. Karir Kirilenko menjadi sorotan ketika dia memenangkan medali perunggu di London Olympics dan WTA Tour Championships.

 

2. Daniela Hantuchova

Daniela Hantuchova merupakan petenis professional Slovakia yang kini telah pensiun. Ketika berkarir dia sempat meraih seperempat final di Australia terbuka, dan menjadi peringkat tertinggi yang pernah diraih. Dia memutuskan untuk pensiun di tahun 2017. Meskipun telah pensiun dia masih merupakan salah satu petenis wanita terkseksi yang tercatat dalam sejarah olahraga.

1. Maria Sharaphova

 

Maria Sharaphova yang merupakan petenis asal Rusia berhasil menempati urutan pertama sebagai petenis wanita terkseksi dan tercantik. Secara menyeluruh Sharapova menjadi petenis yang paling sukses di kancah olahraga tenis. Demikian dilansir dari Yorkfeed Rabu (28/3/2018).

1
3

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini