Share

Kecewakan Mantan Bos, Lucinta Luna Bakal Dipolisikan?

Adiyoga Priambodo, Okezone · Jum'at 06 April 2018 20:00 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 06 33 1883283 kecewakan-mantan-bos-lucinta-luna-bakal-dipolisikan-SgjTJysULN.jpg
A A A

JAKARTA - Nama Lucinta Luna hingga detik ini masih jadi sorotan. Dia bahkan kembali menuai kontroversi lantaran ucapannya di salah satu program talkshow melukai hati mantan bosnya, Dhedy.

"Saya kecewa, pada saat saya diundang juga sama Mpok Elly ke acara, dia (Lucinta Luna) bilang katanya kerja sama saya gajinya kecil. Saya tertekan," ucap Dhedy di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (6/4/2018).

Diketahui, Lucinta Luna memang pernah bekerja di tempat Dhedy sebelum dikenal seperti saat ini. Menurut pengakuan Dhedy, Lucinta hampir satu tahun lebih bekerja dibawah kepemimpinannya.

Lebih lanjut Dhedy mengatakan, pernyataan Lucinta Luna langsung membuat dirinya ikut jadi sorotan. Tak sedikit yang meminta konfirmasi atas kebenaran dari ucapan Lucinta.

BACA JUGA: Raditya Dika Ungkap Penampakan Kuntilanak hingga Bangku Bergerak Sendiri di Rumah Mewahnya

BACA JUGA: Sukses di Sinetron, Preman Pensiun dan Roman Picisan Diangkat ke Layar Lebar

"Netizen banyak yang bilang 'benar ya gaji di tempat Dhedy kecil?' Jadi saya mohon, kenapa saya bisa ketemu sama bang Krisna, dibantu mpok Elly. Saya pengin Cleo meralat ucapannya. Karena Ini benar-benar menyangkut harga diri saya sebagai mantan bosnya dia," tutur dia lagi.

Terakhir, Dhedy juga meminta agar Lucinta Luna segera menyampaikan permohonan maaf. Andai tidak diindahkan, Dhedy tak segan menempuh jalur hukum.

"Pidana dong, karena kan tidak sesuai fakta yang ada. Artinya kan dicemarkan nama baiknya," tutur Krisna Murti selaku kuasa hukum Dhedy.

Kendati demikian, Krisna mengaku masih berdiskusi dengan kliennya terkait langkah hukum yang akan diambil. Dia pun memberikan batas waktu bagi Lucinta Luna untuk segera menunjukkan itikad baik.

"Artinya makanya ini yang kita akan putuskan, kita diskusikan sore ini. Sebenarnya mudah kok, kalau dia klarifikasi, menarik statement-nya dan meminta maaf ke saudara Dhedy. Kalau itu dia tidak lakukan ini yang kita putuskan apakah kita somasi dulu atau kita langsung melapor kepolisian. Ini yang kita belum pastikan. Kasih waktu ya 3x24 jam untuk melakukan permintaan maaf," pungkasnya.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ade)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini