Share

Pembalap Malaysia Ceritakan Pengalaman saat Tampil di MotoGP Argentina 2018

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Kamis 12 April 2018 01:02 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 11 38 1885431 pembalap-malaysia-ceritakan-pengalaman-saat-tampil-di-motogp-argentina-2018-F7LUjcrAAW.jpg Pembalap Tim Yamaha Tech3, Hafizh Syahrin. (Foto: MotoGP)
A A A

SANTIAGO DEL ESTERO – Pembalap anyar Tim Monster Yamaha Tech 3, Hafizh Syahrin, mengaku senang sekaligus kaget dapat finis di 10 besar pada seri kedua MotoGP 2018 yang berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina. Dalam balapan tersebut, ia finis di urutan kesembilan dengan mencatatkan waktu 41 menit 0,653 detik.

Padahal, Syahrin mengawali race dari posisi yang kurang baik, yakni dari urutan ke-23. Akan tetapi, sejak balapan dimulai ia langsung memacu kuda besinya hingga dapat melewati beberapa pembalap lain yang berada di depannya.

Pencapaiannya di Argentina itu tentu membuktikan peningkatan performa yang signifikan dari pembalap asal Malaysia tersebut. Sebelumnya, pada seri pembuka MotoGP 2018 yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, Syahrin hanya finis di posisi ke-14. Alhasil, pada balapan tersebut, Syahrin pun hanya mendulang dua poin.

Baca juga: Marko Akui Tak Terkesan dengan Renault Usai Alami kerusakan di Bahrain

Lantas, dengan finis di urutan kesembilan pada seri Argentina itu pun membuat Syahrin merasa senang. Ia mengaku banyak belajar kembali dari balapan tersebut. Bahkan, ia termotivasi untuk tampil jauh lebih baik ketika akan melakoni balapan seri ketiga yang digelar di Circuit of the Americas, Texas, Amerika Serikat.

“Saya berjuang keras ketika menjalani sesi kualifikasi karena belum menemukan cengkraman yang tepat untuk menghentikan motor balap saya. Akan tetapi, ketika balapan sebenarnya berlangsung, saya sangat termotivasi. Saya berusaha keras dan ketika saya melihat bahwa saya berada di posisi ke-15, saya sangat terkejut,” ucap Syahrin, seperti diwartakan Crash, Kamis (12/4/2018).

“Kecepatan motor saya benar-benar kuat sehingga mampu mengikuti Tim Yamaha dengan mudah. Akan tetapi, sangat sulit untuk melewati Ducati. Mereka sangat cepat ketika berada di lintasan lurus. Saya sudah mencobanya beberapa kali (menyalip pembalap Ducati), tetapi ternyata tidak bisa,” lanjut pembalap berusia 23 tahun itu.

Baca juga: Harapan Lorenzo pada Desmosedici GP18 di MotoGP Amerika Serikat 2018

Syahrin pun tidak lupa menyanjung rekan setimnya di Tech 3, yakni Johann Zarco yang juga tampil luar biasa di Sirkuit Termas tersebut. Zarco finis di urutan kedua dengan total waktu 40 menit 36,593 detik. Pembalap berpaspor Prancis itu hanya terpaut 0,251 detik dari rider LCR Honda, Cal Crutchlow, yang keluar sebagai pemenang.

“Pada akhirnya, berada di posisi kesembilan adalah hasil yang luar biasa bagi saya. Saya miliki perasaan yang luar biasa dengan tim (Monster Tech 3) dan ingin mengucapkan selamat kepada Johann (Zarco) untuk posisinya di podium,” sambung Syahrin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini