Share

5 Aspek pada Diri Anak yang Perlu Dikembangkan Demi Masa Depannya

Tiara Putri, Okezone · Rabu 18 April 2018 18:33 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 18 196 1888276 5-aspek-pada-diri-anak-yang-perlu-dikembangkan-demi-masa-depannya-hJrKDLPIQ1.jpg Ilustrasi (Foto: Babyology)
A A A

SETIAP orangtua tentu menginginkan anaknya mendapatkan kesuksesan di hidupnya kelak. Demi mewujudkan hal tersebut, orangtua rela melakukan apapun agar kebutuhan anak yang menunjang masa depannya terpenuhi. Salah satu cara yang bisa dijadikan pilihan adalah mempersiapkan anak menjadi generasi maju.

Generasi maju adalah anak-anak yang memang memiliki berbagai potensi untuk mendukung kesuksesannya. Potensi itu berkaitan pula dengan kondisi fisik yang sehat, kepercayaan diri, cerdas, kreatif, dan mandiri. Untuk mendorong anak memiliki potensi-potensi tersebut, orangtua perlu menggali lima aspek tumbuh kembang anak antara lain fisik, kognitif, emosi, bahasa, dan sosial.

Menurut psikolog Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si, Psi., orangtua diharapkan dapat secara bertahap dan terus menerus menstimulasi kelima aspek tumbuh kembang tersebut.

 (Baca Juga: Tak Peduli Banyak Orang, Bocah Ini Asyik Berselfie Ria di dalam Kereta)

"Lima aspek itu dapat mendukung anak menjadi generasi maju. Hal ini diperlukan karena lima potensi anak generasi maju tidak tumbuh instan, namun perlu dikembangkan sejak dini," tuturnya saat ditemui dalam konferensi pers kampanye "Anak Generasi Maju" yang diselenggarakan oleh SGM Eksplor, Rabu (18/4/2018) di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.

Dijelaskan oleh psikolog yang akrab disapa Nina itu, untuk menciptakan generasi maju ada trik-trik yang bisa dilakukan. "Pada anak usia 1-3 tahun bisa mulai dikenalkan makanan keluarga, jangan yang lembek-lembek lagi. Beri juga stimulasi motorik baik kasar maupun halus. Pada anak usia 3-5 tahun stimulasi motorik kasar dan halus terus dikembangkan," tambahnya.

Psikolog dari Tiga Generasi itu kembali menegaskan bila kelima aspek tumbuh kembang tersebut mampu mendukung kesuksesan anak. "Kesuksesan yang dikejar akan optimal sesuai kemampuan anak. Setiap orangtua tentu ingin anaknya memiliki tubuh yang sehat, prestasi baik, berkepribadian menarik, berhubungan baik dengan orang lain, sejahtera dan bahagia, serta nasib lebih baik dari pada orangtua," tutur Nina.

Berbicara mengenai aspek tumbuh kembang anak, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan orangtua:

Fisik

Aspek ini mau tidak mau menjadi aspek dasar untuk tumbuh kembang anak. Untuk mewujudkannya orangtua perlu memberikan anak makanan dengan nutrisi yang seimbang. Pantau pula pertumbuhan tinggi anak sesuai dengan tahapan usianya.

  (Baca Juga: Meme-Meme Pernikahan Anak di Bawah Umur Ini Bikin Jomblo Ngenes)

Kognitif

Generasi maju membutuhkan anak-anak yang cerdas dan kreatif. Orangtua perlu memberi kesempatan pada anak untuk mengenal hal-hal baru, mengajaknya berkreasi, memberi jawaban untuk setiap pertanyaan, memunculkan rasa ingin tahu anak, serta mengajak anak bercakap-cakap agar menjadikannya cerdas dan kreatif. Kedua hal ini berbeda namun saling melengkapi. Dengan cara-cara tersebut anak diharapkan bisa cepat menangkap dan mengerti sesuatu, memiliki banyak ide, serta mampu memecahkan masalah yang dialami.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Bahasa

Aspek ini masih berkaitan dengan kognitif yaitu kemampuan anak untuk mengenal bahasa.

Emosi

Aspek ini berkaitan dengan kepercayaan diri dan kemandirian anak. Percaya diri membuat anak yakin terhadap kemampuan dirinya. Cara untuk menumbuhkan kepercayaan diri adalah menjadi orangtua yang sensitif dan responsif, mengatur ruangan agar ramah anak, memberi kesempatan anak untuk mencoba, memberi pujian, serta memberi kesempatan anak bermain di luar.

Sedangkan kemandirian membuat anak mampu mengandalkan dirinya sendiri. Cara yang bisa dilakukan orangtua adalah menebak dan meladeni kebutuhan anak dengan benar, serta memberi kesempatan pada anak untuk menjelajah lingkungan sekitarnya dan merawat diri sendiri.

Sosial

Aspek ini berkaitan dengan kemampuan anak untuk berinteraksi dengan orang lain. Berilah kesempatan pada anak untuk berteman, mengajarinya bekerja sama, berbagi, sopan, dan lainnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini