Share

Sate Unik dari Gorontalo, Tidak Ditusuk Juga Tidak Dipanggang

Agregasi Sindonews.com, Jurnalis · Kamis 26 April 2018 16:26 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 26 298 1891742 sate-unik-dari-gorontalo-tidak-ditusuk-juga-tidak-dipanggang-nRUMg5i7w1.jpg Ilustrasi (Shutterstock)
A A A

JAKARTA - Selalu ada yang unik dan khas dari kuliner asli Indonesia. Seperti masakan dari Bilendango yang satu ini, yakni sate belanga. Uniknya, meski bernama sate, masakan khas Gorontalo ini tidak seperti sate pada umumnya, di mana dagingnya tidak ditusuk maupun dibakar.

Penasaran? Untuk menikmatinya, Anda bisa membuat dari resep yang dihadirkan Rudi Choirudin dalam program Rasasayange yang ditayangkan MNCTV setiap Sabtu, pukul 08.00 WIB. Berikut cara membuatnya.

Baca Juga: Mengenal Desa Leluhur Jokowi, Konon Katanya di Sana Tersimpan Harta Karun

 

Bahan 1:

400 g daging kambing, potong seperti potongan sate

100 g lemak daging kambing, potong serasi dengan daging

½ sdt Ladaku Merica Bubuk

½ sdt Desaku Kunyit Bubuk

1 sdt Desaku Ketumbar Bubuk

¼ sdt jinten bubuk

¼ sdt kayu manis bubuk

½ buah pala

6 biji cengkih

2 buah kapulaga

1 sdt garam

1 sdt gula

3 sdm kecap manis

Bahan 2: (haluskan)

3 buah cabe merah

4 buah bawang merah

3 siung bawang putih

3 cm jahe

2 batang serai ambil putihnya

Bahan 3:

6 sdm minyak kelapa untuk menumis

1 sdm margarine

1 sdm bawang goreng

Baca Juga: Semasa Hidupnya, DJ Avicii Pernah Akui Andalkan Alkohol dan Makanan Bandara Gratis

Cara Membuat:

Campur semua bahan 1, aduk rata dan sisihkan. Panaskan minyak kelapa lalu tumis bumbu halus hingga harum dan matang kemudian masukkan daging, aduk-aduk hingga cukup meresap dan daging mulai empuk.

Masukkan margarin, aduk kembali hingga mencair dan menyatu. Angkat dan sajikan di piring lalu taburi dengan bawang goreng.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ris)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini