Share

Sudah Pakai Cleanser, Perlukah Pakai Sabun Cuci Muka? Ini Kata Pakarnya

Lidya Julita Sembiring, Okezone · Jum'at 27 April 2018 17:02 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 27 194 1892097 sudah-pakai-cleanser-perlukah-pakai-sabun-cuci-muka-ini-kata-pakarnya-v3O40OHjdX.jpg Ilustrasi cuci muka (Foto: Shutterstock)
A A A

MEMILIKI kulit wajah yang sehat, bersih dan mulus menjadi impian setiap wanita diseluruh dunia. Dengan muka yang sehat maka mengaplikasikan make-up menjadi lebih mudah dan kepercayaan diri akan muncul dengan sendirinya.

Saat ini, wanita dan make-up menjadi satu paket yang terpisahkan. Karena anak bayi saja sudah menggunakan bedak tipis sejak belita hingga saat menua make-up seakan menjadi sahabat terbaik.

Namun, selain mempercantik dan mendatangkan kepercayaan diri, make-up juga tidak baik bagi kesehatan kulit karena mengandung banyak bahan berbahaya jika digunakan dalam jangka waktu panjang, sehingga pembersih wajah sangat berperan penting dalam menjaga kebersihan kulit.

 Baca juga: Tubuh Gembrotnya Jadi Olokan, Pria Ini Sukses Turunkan Berat Badan hingga 80 Kg dalam 3 Tahun

Karena kebutuhan kaum hawa ini lah muncul banyak produk pembersih wajah instan mulai dari toner, cleanser hingga micellar water yang booming di Indonesia karena di klaim mampu mengangkat make-up dengan sekali usap.

Lalu apakah cukup dengan hanya menggunakan pembersih wajah instan saja? Atau masih perlu sabun cuci muka lagi? Berikut kata pakar:

Dermatolog Perdoski, dr Lili Legiawati, SpKK mengatakan, semua perawatan wajah yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan dan kebiasaan yang dilakukan oleh pemakainya. Karena banyak wanita yang sudah terbiasa mencuci muka setelah memakai make-up maka akan terus melakukan hal serupa meski ada pembersih wajah instan.

Selain itu, juga dilihat dari jenis kulit, apakah berminyak atau kering. Karena kulit berminyak akan lebih membutuhkan perawatan ekstra dibandingkan kulit normal.

"Tergantung jenis kulitnya, kalau berminyak sekali maka wajib dibilas lagi, tapi kalau produknya baik tidak dibilas juga enggak masalah," ungkapnya dalam sebuah acara di Senayan City, Jumat (27/4/2018).

 

Selain itu dia menilai, perawatan ekstra dalam membersihkan wajah sangat penting terutama bagi wanita Indonesia karena tinggal di daerah tropis.

 Baca juga: Yuk, Tengok Gaya Seksi Tanaya Alyssia yang Dikabarkan 'Selingkuhan' Al Gazali

"Apalagi kita di daerah tropis yang mudah berjerawat maka harus menjaga kulit. Yang berjerawat harus lebih banyak bersihin muka dari pada kulit normal. Cuci muka di pagi dan sore saat mandi, malam sebelum tidur dan bagi kulit rawan berminyak dan berjerawat tambah 1 kali disiang hari, apalagi kalau kegiatannya diluar ruangan," tukasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dno)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini