Share

Ingat Usia, Fitri Carlina Tak Lagi Umbar Aurat

Vania Ika Aldida, Okezone · Jum'at 18 Mei 2018 04:01 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 18 33 1899677 ingat-usia-fitri-carlina-tak-lagi-umbar-aurat-syK6aYpfHo.jpg Fitri Carlina (Foto: Instagram)
A A A

JAKARTA - Memasuki bulan Ramadan, masyarakat tentu berbondong-bondong untuk berbuat kebaikan. Bahkan tak jarang masyarakat menjadikan momen Ramadan sebagai saat dimana mereka mulai berhijrab menjadi manusia yang lebih baik lagi.

Hal tersebut tentu menjadi keinginan pedangdut Fitri Carlina. Meski belum menyatakan siap untuk mengenakan hijab, ia kini mulai berhenti untuk mengenakan pakaian yang terbuka dan memperlihatkan auratnya.

"Kalau penampilan enggak banyak perubahan sih. Kan di keseharian aku juga kan aku sudah mulai berbusana yang sangat sopan ya, kayak aku suka pakai celana panjang, baju lengan panjang, atau blazer, karena menang mugkin aku lebih inget usia ya," ungkap Fitri Carlina.

(Baca Juga:Kontestan Team Girls Adu Freestyle Ngerap dengan Saykoji)

(Baca Juga:Hari Ini, Shawn Mendes Bakal Hadirkan Single Terbaru)

"Semakin bertambah usia enggak perlu buka-bukaanlah untuk jadi stylish atau modis. Dan aku sekarang juga sudah mulai risih sih kalau harus pakai pakaian yang terbuka. Makanya enggak terlalu banyak perubahanlah di bulan Ramadan ini. Yang pasti kalau ada acara lebih menyesuaian saja, kalau untuk pakai hijab," sambungnya.

Soal menutup aurat dengan hijab, istri dari Hendra Sumendap ini mengaku masih butuh kemantapan diri lagi untuk menjalankan kewajibannya sebagai seorang muslimah. Terlebih ia tak mau jika kelak dirinya sudah mengenakan hijab, ia masih memiliki keinginan untuk melepas hijab yang menutup auratnya.

"Doain saja ya, aku pastinya masih belajar terus dan ini adalah kewajiban kita sebagai seorang muslimah pastinya. Tapi buat aku sendiri itu adalah panggilan dari jiwa dan dari dalam hati aku sendiri," tuturnya.

"Aku enggak mau jadi kayak bunglon, tiba-tiba sekarang pakai hijab, terus lepas pakai, lepas pakai, aku enggak mau. Karena yang namanya hijab itukan memang tuntutan dan kewajiban kita. Jangan sampai kita sudah berhijab tapi enggak istikomah, jadi memang harus istikomah dan selamanya gitu," tandasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(aln)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini