Share

Masuki Usia 40, Ini 2 Skincare Andalan Marini Zumarnis untuk Tetap Tampil Cantik

Pradita Ananda, Okezone · Sabtu 26 Mei 2018 11:30 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 26 194 1903045 masuki-usia-40-ini-2-skincare-andalan-marini-zumarnis-untuk-tetap-tampil-cantik-5xQoQtiW0e.jpg Marini Zumarnis (Foto: @marinizumarnisreal/Instagram)
A A A

WANITA mana sih yang tidak mau memiliki penampilan prima? Bukan hanya soal tampilan gaya berbusana, namun juga pastinya kecantikan dan kesehatan kulit.

Bicara soal perawatan kulit, seiring dengan pertambahan usia, tentunya perawatan yang dilakoni setiap hari tidak bisa dipukul rata semuanya sama mengingat kebutuhan akan kulit yang sudah bertambah tua juga sudah berbeda daripada sebelumnya.

Inilah yang dirasakan oleh aktris cantik, Marini Zumarnis dalam merawat kulit wajahnya. Menyadari dirinya sudah berusia kepala empat, Marini melakukan perawatan yang jauh berbeda ketika dirinya masih muda berusia kepala dua.

Marini mengaku ia tidak hanya memperhatikan soal kecantikan dan kesehatan kulit di wajah, namun juga bagian tangan. Inilah yang akhirnya menjadikan dirinya sangat mengandalkan handbody.

“Ya hidup sehat seperti banyak makan buah, sayur-sayuran terus tidak lupa vitamin C, tidak minumalkohol dan tidak merokok sih jelas. Tapi kalau soal perawatan, untuk wajah aku utama pakai serum wajah terus serum untuk mata juga. Selain itu concern banget soal handbody. Jadi ya, handbody itu sampai ditaruh di samping tempat tidur. Kalau muka keriput ya tangan kan ikut keriput juga. Senang banget deh pakai handbody,” ungkap Marini saat ditemui Okezone, Jumat 25 Mei 2018 di kawasan Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.

Maruni Zumarnis(Foto: @marinizumarnisreal/Instagram)

Baca Juga: Midnight Sale di Jakarta untuk Berburu Baju Lebaran, Catat Tanggalnya!

Saking mengutamakan selalu memakai handbody, aktris yang melejit dengan perannya sebagai Ibu Bidadari ini mengaku menghabiskan banyak handbody dalam waktu satu bulan. “Handbody itu cepat habis, satu bulan itu bisa dua kali beli yang ukuran besar kira-kira 1 liter,” tambahnya.

Sedangkan untuk rangkaian skincare serum, Marini menyebutkan dirinya tidak segan-segan untuk berinvestasi membeli produk perawatan serum berbanderol cukup mahal. Bahkan, produk perawatan serum tersebut tidak dibeli di Indonesia.

“Saya senang beli serum wajah yang harganya lumayan. Saya investasi di skincare kayak serum wajah, serum mata, sunblock ketimbang belanja make-up. Bedak, lipstik, eyeshadow gitu paling satu dua buah saja ya jadi memang enggak terlalu banyak. Beli serum itu ke Australia, tetap saya cek dulu semua ingredients-nya kan takutnya ada yang enggak halal ya. Ya serum wajah lah utama, serum bawah mata, aku campur serum dari klinik juga,” tandasnya sembari tersenyum.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini