Share

Ini 10 Tempat Paling Populer di Dunia untuk Melamar Kekasih

Pradita Ananda, Jurnalis · Senin 04 Juni 2018 21:15 WIB
https: img.okezone.com content 2018 06 04 406 1906469 ini-10-tempat-paling-populer-di-dunia-untuk-melamar-kekasih-KXx0WvEcoW.jpg Ilustrasi melamar di Hollywood (Foto: Shutterstock)

MENIKAH dan membangun biduk rumah tangga, adalah salah satu tahapan dalam fase kehidupan seseorang. Sebelum mencapai tahapan ini, biasanya ada sebuah proses yang dinamakan melamar sang kekasih hati, meminta kesediaan yang bersangkutan untuk menikah dengan kita.

Nah, tahukah Anda jika pertanyaan di mana lokasi kekasih melamar adalah pertanyaan pertama yang dilontarkan kepada Anda ketika orang-orang di sekeliling Anda sudah mengetahui bahwasanya diri Anda telah bertunangan. Lalu apa yang kebanyakan orang lakukan ketika sudah melalui proses melamar atau dilamar ini? Mengunggah momen tersebut ke dalam laman akun media sosial seperti Instagram bukan? Maka tak heran lokasi untuk melamar jadi faktor yang sangat penting dalam sesi melamar pasangan ini.

 (Baca Juga:Ditaksir Baim Wong, Intip Penampilan Modis Shaloom Razade Sehari-hari)

 

(Elizabeth Snyder)

Bicara soal lokasi melamar, ternyata ada loh sederet lokasi yang terkenal menjadi latar lokasi untuk melamar. Data analisis ini lebih lanjut dikatakan dikumpulkan oleh sebuah situs pernikahan, Hitched.co.uk dari data perolehan tagar #engaged and #bridetobe. Analisi data dari Hitched.co.uk menemukan ada kurang lebih sepuluh lokasi di berbagai penjuru dunia, yang menjadi pilihan sebagian banyak pasangan kekasih untuk jadi tempat melontarkan pertanyaan ‘besar’ nan penting tersebut.

Karateristik sederet tempat favorit tersebut juga bermacam-macam, ada yang memang merupakan destinasi romantis favorit turis seperti Menara Eiffel dan Disneyland, namun ada juga yang berupa monumen tradisional bernuansa romantis. Lokasi manakah yang menduduki posisi 10 besar lokasi yang populer dijadikan tempat untuk melamar. Melansir Metro, Senin (4/6/2018) berikut pemaparannya.

 (Baca Juga:Mengenal Lebih Dekat Ali Banat, Jutawan Muslim Berhati Malaikat yang Baru Meninggal)

 

Di posisi pertama diraih oleh pantai Bondi, Sydney yang merupakan jadi tempat untuk terjadinya kurang lebih 2000 momen melamar. Dilanjutkan di posisi kedua ada Big Bear Lake, di California yang memiliki data sebagai tempat dari 1666 proposals. Selanjutnya ada taman Epcot Walt Disney yang bertempat dengan meraih perolehan sebanyak 1,428 lamaran. Di nomor keempat ada tempat wisata legendaris, yakni air terjun Niagara di Ontario dengan raihan 1250 lamaran. Melengkapi posisi nomor lima, ada taman kota salah satu yang paling terkenal di dunia, Central Park and Brooklyn Bridge, New York dengan data sekitar 1111 lamaran.

 

Diteruskan oleh landmark legendaris di Los Angeles, yaitu The Hollywood Sign sebagai lokasi dari 1000 sesi melamar. Di posisi kedelapan, diraih oleh salah satu destinasi favorit turis di Paris apalagi kalau bukan Menara Eiffel sebagai lokasi dari 679 lamaran. Dilanjutkan oleh Centennial Lakes Park, Minnesota yang hanya beda tipis dengan Menara Eiffel, dengan data sekitar 625 lamaran. Walt Disney’s Magic Kingdom, di Florida yang disebutkan sebagai lokasi dari 555 lamaran berhasil masuk menduduki posisi nomor sembilan. Lalu, terakhir ada taman rekreasi Disneyland namun yang berlokasi di Paris sebagai lokasi dari 555 lamaran yang berhasil duduk di nomor kesepuluh.

So, Anda sekarang sudah ada sedikit gambaran jelas soal ide tempat di mana Anda akan melamar sang kekasih tercinta?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tam)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini