Share

Bertemu Donald Trump, Kim Jong-Un Bawa Toilet Pribadi ke Singapura

Dimas Andhika Fikri, Okezone · Selasa 12 Juni 2018 13:00 WIB
https: img.okezone.com content 2018 06 12 196 1909587 bertemu-donald-trump-kim-jong-un-bawa-toilet-pribadi-ke-singapura-8JQK7nAmRS.jpg Kim Jong Un dan Donald Trump (Foto: Abcnet)
A A A

PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump dan pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong-un akhirnya bertemu di Hotel Capella, Pulau Sentosa, Singapura. Pertemuan bersejarah ini diharapkan dapat membuka jalan ke arah denuklirisasi program nukler Korea Utara dan perdamaian di Semenanjung Korea.

Di balik manuver-manuver politik yang dilontarkan selama KTT berlangsung, ternyata ada sejumlah fakta menarik yang tidak diketahui banyak orang.

Dilansir dari USA Today, Selasa (12/6/2018), sebelum bertolak ke Singapura, Pemerintah Korea Utara telah melakukan berbagai persiapan khusus untuk melindungi Kim Jong-un dari ber

Seperti mengirimkan 'pesawat umpan' dari Pyongyang untuk mengelabui siapa saja yang hendak menyerangnya, mereka bahkan membawa persediaan makanan khusus untuk disantap selama kunjungan berlangsung.

Pemimpin Korea Utara itu tampaknya juga mengambil langkah-langkah defensif untuk mencegah badan-badan intelijen yang mencoba mengumpulkan informasi tentang kesehatannya. Ia memutuskan untuk membawa toilet pribadi dari negaranya ke tempat pertemuan.

kim jong-un(Foto: Wbstv)

Kedengarannya memang sangat merepotkan jika harus bepergian membawa toilet sendiri dalam perjalanan yang sangat panjang. Tapi jangan salah, tindakan tersebut ternyata telah dilakukan oleh Kim saat bertemu dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in di perbatasan kedua negara di Panmunjom, pada April lalu. Ia menggunakan toilet portable.

Selain toilet, Kim juga menggunakan pena dan pensil khusus saat pertemuan berlangsung. Pengawal pribadinya kemudian akan menghapus apapun yang ia sentuh sehingga tidak meninggalkan sidik jari, menurut majalah New Yorker.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini